Sering Menangis Saat Mengiris Bawang? Ternyata Ini Penyebabnya

Nurdian Pratiwi, telisik indonesia
Senin, 23 Januari 2023
0 dilihat
Sering Menangis Saat Mengiris Bawang? Ternyata Ini Penyebabnya
Kebanyakan orang mungkin pernah mengalami mata yang tiba-tiba berair saat mengiris bawang merah atau bombai. Ternyata tangisan tersebut adalah respons refleks saat mata kita terkena zat iritan. Foto: Repro Fimela.com

" Bawang memiliki mekanisme pertahanan berupa enzim dan asam sulfenat saat kulitnya rusak. Kedua senyawa ini menghasilkan propanethial S-oxide yang mengiritasi kelenjar lakrimal "

KENDARI, TELISIK.ID - Kebanyakan orang mungkin pernah mengalami mata yang tiba-tiba berair saat mengiris bawang merah atau bawang bombai. Padahal tidak sedang merasa sedih atau kecewa dengan sesuatu yang umumnya jadi penyebab air mata mengalir.

Ternyata tangisan tersebut adalah respons refleks saat mata kita terkena zat iritan.

Mengutip Kompas.com, sebagai umbi yang tumbuh di bawah tanah, maka bawang sudah pasti hidup dengan berbagai hewan seperti tikus yang suka mengigit akar, umbi, dan sebagainya.

Oleh karena itu, bawang memiliki mekanisme pertahanan berupa enzim dan asam sulfenat saat kulitnya rusak. Kedua senyawa ini jika bergabung akan menghasilkan propanethial S-oxide, di mana gas inilah yang mengiritasi kelenjar lakrimal yang memproduksi air mata, dan Anda pun menangis.

Untungnya, propanethial S-oxide yang dikandung bawang hanya sedikit hingga tak merusak mata. Mekanisme pertahanan bawang sedikit berbeda dengan sayuran. Terbukanya sel sayuran akan menghasilkan polifenol yang memiliki rasa pahit. Hal itu akan menghentikan hewan untuk melahap sayuran lebih jauh. Mari kita simak proses tangisan ini lebih jauh.

Baca Juga: 5 Tips Sederhana Potong Bawang Agar Tak Menangis

Pada mulanya, bawang menyerap sulfur dari tanah dan disimpan dalam senyawa PRENCSO 1 (1-propenil-L-sistein sulfoksida). Lalu, PRENCSO 1 akan menghasilkan ammonia dan zat lain yang disebut asam 1-propenilsulfat. Kemudian, zat lainnya yang turut berperan adalah propanethial S-oxide.

Namun, untungnya tak semua bawang punya kemampuan membuat kita bersedih, seperti bawang putih. Hal ini dipengaruhi oleh seberapa jauh sulfur diserap oleh bawang.

Bawang putih punya senyawa berbeda yang disebut dengan PRENCSO 2 yang menyengat mata. Bawang putih punya allicin yang berguna bagi kesehatan.

Adapun cara mencegah dan menyembuhkan mata perih saat mengiris bawang adalah sebagai berikut seperti dikutip dari Detik.com.

Baca Juga: Manfaat Luar Biasa Bawang Putih untuk Kesehatan

1. Letakkan sekat antara diri sendiri dan bawang mentah saat kita mengirisnya, bisa berupa benda berbahan kaca atau sebagainya

2. Beri jarak lebih jauh antara mata dan bawang saat kita mengirisnya

3. Saat mata terasa perih, bersihkan mata dengan air bersih

4. Gunakan kompres dingin atau mentimun dingin di bawah mata untuk mencegah iritasi

5. Gunakan tetes mata untuk membasahi organ penglihatan kita itu. (C)

Penulis: Nurdian Pratiwi

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga