SMK Negeri 2 Kendari Rayakan Hari Anak Nasional dengan Senam dan Sarapan Sehat Bersama Indofood

Erni Yanti, telisik indonesia
Kamis, 24 Juli 2025
0 dilihat
SMK Negeri 2 Kendari Rayakan Hari Anak Nasional dengan Senam dan Sarapan Sehat Bersama Indofood
Kepala Sekolah SMK Negeri 2 Kendari saat menerima bantuan dari Indofood. Foto: Ist.

" Acara perayaan hari anak merupakan bagian dari program nasional, sementara makan bersama program Indofood merupakan mitra SMK Negeri 2 Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli, SMK Negeri 2 Kendari menyelenggarakan kegiatan spesial berupa senam bersama dan sarapan pagi sehat, bekerja sama dengan PT Indofood.

Acara perayaan hari anak merupakan bagian dari program nasional, sementara makan bersama program Indofood merupakan mitra SMK Negeri 2 Kendari.

Acara diawali dengan senam bersama bertema Senam Anak Indonesia Hebat yang diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan staf sekolah.

Setelah itu, peserta menyanyikan lagu Indonesia Raya dan melakukan doa bersama sebagai bentuk penghormatan kepada momen kebangsaan dan Hari Anak Nasional.

“Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan kami terhadap anak-anak Indonesia, khususnya di SMK Negeri 2 Kendari, agar mereka sehat, gembira, dan semakin semangat dalam belajar,” ujar Kepala Kepala sekolah diwakili Wakasek Bidang Kesiswaan, Zulkifli Lubis, Rabu (23/5/2025).

Baca Juga: SMK Negeri 2 Kendari Juara Umum LKS Sultra, Loloskan 11 Bidang Lomba Tingkat Nasional

Setelah senam dan doa bersama, rangkaian acara dilanjutkan dengan berbagai penampilan dari siswa, seperti musik band, pembacaan puisi, serta games interaktif yang dipandu oleh tim dari Indofood.

Program kerja sama antara Indofood dan SMK Negeri 2 Kendari tidak berhenti pada kegiatan Hari Anak Nasional ini saja. Indofood juga melakukan branding pada kantin sekolah sebagai bagian dari program Kantin Sehat Indofood dan memberikan dukungan berupa produk pangan bergizi untuk mendukung kebiasaan makan sehat di kalangan siswa.

“Kami menyambut baik dukungan Indofood, terutama dalam menyukseskan program pemerintah seperti Makan Bergizi Gratis. Harapannya, kolaborasi ini bisa terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi siswa kami,” lanjutnya.

Ia sendiri sendiri telah menjalin kerja sama dengan lebih dari 120 perusahaan dan industri, dalam rangka memperluas jaringan dunia kerja bagi para siswanya. Kerja sama ini sejalan dengan tujuan utama pendidikan vokasi: membekali siswa dengan keterampilan dan pengalaman langsung dari industri.

Baca Juga: Berusia 56 Tahun, SMK Negeri 2 Kendari Komitmen Lahirkan Generasi Terdidik Berkualitas

Melalui peringatan Hari Anak Nasional ini, pihak sekolah berharap siswa-siswinya semakin rajin belajar, menjauhi perilaku negatif, dan terus semangat mengejar cita-cita mereka.

Kegiatan ini ditutup dengan sarapan bersama, menyajikan menu sehat dari Indofood yang terdiri atas mie instan, minuman bergizi, serta tambahan telur rebus.

“Seru sekali! Kami jadi lebih semangat belajar. Senamnya juga menyenangkan, apalagi bisa sarapan ramai-ramai bersama teman-teman,” ungkap Anggi Elfiana salah seorang siswa yang mengikuti kegiatan. (Adv-B)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga