Tingkatkan Kualitas, Kader TP PKK Konawe Gelar Jambore Tingkat Kabupaten

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Sabtu, 24 Juni 2023
0 dilihat
Tingkatkan Kualitas, Kader TP PKK Konawe Gelar Jambore Tingkat Kabupaten
Pembukaan jambore kader PKK tingkat Kabupaten Konawe dalam meningkatkan kualitas kader. Foto: Sigit Purnomo/Telisik

" Dalam rangka meningkatkan kualitas kader, PKK Kabupaten Konawe menggelar Jambore Kader PKK tingkat kabupaten "

KONAWE, TELISIK.ID - Dalam rangka meningkatkan kualitas kader, PKK Kabupaten Konawe menggelar Jambore Kader PKK tingkat kabupaten dengan menyelenggarakan berbagai kegiatan dan lomba. Kegiatan ini dibuka Jumat (23/6/2023) sore oleh Sekda Konawe, Ferdinand Sapan.

Ketua TP-PKK Kabupaten Konawe, Titin Nurbaya Saranani mengungkapkan, PKK memiliki peranan penting dalam mendorong pertumbuhan dan kesejahteraan masyarakat.

Ia menekankan bahwa kader PKK memiliki peran strategis dalam membentuk keluarga yang tangguh dan sejahtera, serta sebagai agen perubahan yang turut berkontribusi dalam membangun Indonesia yang lebih baik.

"Jambore kader PKK ini merupakan momen penting dalam menguatkan komitmen kita untuk meningkatkan kualitas kader," jelasnya.

Baca Juga: TP PKK Kolaka Timur Gelar Jambore Tingkat Kabupaten

Titin berharap para kader PKK dapat terus mengembangkan potensi dan pengetahuan mereka dalam berbagai bidang, sehingga dapat memberikan kontribusi yang nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan pertumbuhan Indonesia.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Konawe, Ferdinand Sapan, menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kontribusi yang telah diberikan oleh PKK Kabupaten Konawe dalam melaksanakan program-program pembangunan yang berfokus pada pemberdayaan perempuan dan keluarga.

"Kegiatan jambore kader PKK ini merupakan wujud nyata dari komitmen PKK dalam memberikan pendidikan dan pelatihan kepada kader-kader yang akan menjadi agen perubahan di tengah masyarakat," ujarnya.

Ferdinand berharap melalui kegiatan ini dapat menghasilkan kader PKK yang kompeten dan siap berperan aktif dalam pembangunan berkelanjutan Kabupaten Konawe.

Baca Juga: Lakukan Pembinaan Program Unggulan, TP PKK Provinsi Sambangi Kolaka Timur

Untuk diketahui, jambore kader PKK ini diisi dengan berbagai kegiatan, seperti pelatihan kepemimpinan, pengembangan keterampilan, sosialisasi program-program PKK, serta diskusi dan forum-sharing antara kader PKK dengan narasumber yang berkompeten di bidangnya.

Ferdinand juga mengatakan, kegiatan ini akan menjadi momentum untuk terus meningkatkan kompetensi dan dedikasi kader PKK dalam mewujudkan keluarga sejahtera dan tangguh, serta pertumbuhan yang berkelanjutan bagi Indonesia.

Kegiatan ini berlangsung di lapangan apel kantor Bupati Konawe. Selain Ketua TP-PKK Kabupaten Konawe dan Sekretaris Daerah Konawe, turut hadir pimpinan OPD lingkup Pemda Konawe, camat, dan kades/lurah se-Kabupaten Konawe. (B-Adv)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga