Ujaran Kebencian Gunakan Akun Palsu, Coreng TNI AD

Affan Safani Adham, telisik indonesia
Senin, 08 Juni 2020
0 dilihat
Ujaran Kebencian Gunakan Akun Palsu, Coreng TNI AD
Akun palsu yang mencoreng TNI AD. Foto: Repro Google.com

" Untuk itu, TNI AD telah bertindak mendorong proses hukum terhadap pemilik akun Yostanabe@Yostanabe88. "

YOGYAKARTA, TELISIK.ID - Unggahan ujaran kebencian dengan latar belakang prajurit TNI AD (disebut bernama "Eko Frananda") kembali beredar pada Jumat malam, 5 Juni 2020 sekitar pukul 23.16 WIB oleh akun Yostanabe@Yostanabe88.

Disampaikan Brigjen TNI Nefra Firdaus selaku Kepala Dinas Penerangan TNI AD melalui Kepala Penerangan Korem 072/Pamungkas, Mayor Arm Mespan, hasil investigasi Pusat Sandi & Siber TNI AD terhadap akun twitter Yostanabe@Yostanabe88 yang memasang foto profil seorang anggota TNI AD dengan nama Eko Frananda sebenarnya adalah akun palsu. "Dan bukan milik prajurit TNI AD," tandas Mayor Arm Mespan, Senin (8/6/2020) pagi.

Menurut Mespan, akun tersebut telah menggunakan foto prajurit TNI AD yang identitas sebenarnya adalah Prajurit Satu AA dari Satuan Perbekalan dan Angkutan Kodam Iskandar Muda Aceh.

Selain merusak dan merugikan nama pribadi Prajurit Satu AA, unggahan yang dilakukan akun ini juga sangat merugikan TNI AD.

Untuk itu, TNI AD telah bertindak mendorong proses hukum terhadap pemilik akun Yostanabe@Yostanabe88.

Reporter: Affan Safani Adham

Editor: Haerani Hambali

TAG:

TNI AD

Hoax

Baca Juga