Usai Periksa Penganiaya Perawat di Kendari, Polisi Limpahkan Berkas ke Kejaksaan
Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Rabu, 07 Juni 2023
0 dilihat
Polresta Kendari telah melakukan pemeriksaan terhadap pelaku penganiayaan perawat di RSUD Kota Kendari. Foto: Kolase
" Polresta Kendari, telah melakukan pemeriksaan terhadap pelaku penganiayaan perawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kendari "
KENDARI, TELISIK.ID - Polresta Kendari, telah melakukan pemeriksaan terhadap pelaku penganiayaan perawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kendari.
Pemeriksaan terhadap saksi dan pelaku telah dilakukan, hingga saat ini tahap penyidikan masih terus dilakukan. Rencananya, berkas kasus penganiayaan itu akan segera dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Kendari.
"Dalam waktu dekat berkasnya selesai dan dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Kendari," ujar Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi, Rabu (7/6/2023).
Sementara Kapolresta Kendari, Kombes Pol Muh Eka Fathurrahman sebelumnya mengungkapkan, beberapa hambatan pemeriksaan diantaranya terduga pelaku masih dalam kondisi berduka setelah ibunya meninggal dunia.
Baca Juga: Video: PPNI Mengutuk Kasus Pemukulan Perawat RSUD Kota Kendari
"Untuk itu sebelumnya pemeriksaan dilakukan lebih dahulu pada 3 orang saksi," kata Eka.
Untuk diketahui, sebelumnya seorang perawat RSUD Kendari bernama Elking dipukul oleh keluarga pasien, pada Rabu (24/5/2023) lalu.
Kejadian tersebut berawal saat pasien perempuan berusia 51 tahun datang di RSUD Kendari dalam kondisi kritis dan meninggal dunia.
Dalam rekaman CCTV yang diterima, Elking yang menggunakan seragam medis, tampak merapikan sejumlah fasilitas kesehatan yang ada di dekat pasien. Ada banyak orang di dalam ruangan itu dan beberapa diantaranya nampak memeluk pasien wanita yang terbaring di atas ranjang.
Baca Juga: Polisi Usut Kasus Pemukulan Perawat RSUD Kota Kendari, PPNI: Perawat Bukan Tuhan
Tiba-tiba, salah seorang pria langsung menarik tangan dan memukul wajah Elking hingga korban berusaha memalingkan wajah dan tertumpu pada tabung oksigen. Rekan-rekan pelaku yang melihat itu langsung melerai keduanya dan Elking langsung meninggalkan ruangan itu untuk menyelamatkan diri.
Elking menjelaskan, ia bertugas di malam hari. Pasien tersebut diterima dari petugas jaga sore dengan kondisi telah menggunakan alat bantu.
"Sebelum kejadian, keluarga pasien sempat meminta izin untuk memberikan makan namun pihaknya tidak memberikan izin sebab bisa memperparah keadaan korban," tutur Elking. (A)
Penulis: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS