

BOMBANA, TELISIK.ID — Upaya pengendalian dan penertiban kendaraan di wilayah hukum Kabupaten Bombana, Polres Bombana tetap menggelar operasi keselamatan Anoa 2020 meski ditengah ancaman penyebaran COVID-19, Kamis (9/4/2020).
Kapolres Bombana, AKBP Andi Herman, melalui Kasat Lantas Polres Bombana, Iptu Izak mengatakan, Operasi Anoa 2020 kali ini sangat beda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Operasi Anoa 2020 dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat Indonesia khususnya di Bombana dalam mencegah dan memutus penyebaran virus Corona atau COVID-19 serta memastikan pengendara tetap memperhatikan aturan pengemudi.
Baca juga: Budi Sucahyono, Tetap Semangat Hadapi Cobaan
“Sesuai dengan maklumat Kapolri, kami mengimbau kepada masyarakat tentang upaya-upaya pencegahan COVID-19. Operasi ini juga bertujuan untuk pemeliharaan keamanan pengendara dalam berlalu lintas," ucap Izak