Wakatobi Butuh Satgas COVID-19 dan Posko PPKM Mikro
Boy Candra Ferniawan, telisik indonesia
Selasa, 13 Juli 2021
0 dilihat
Posko PPKM Mikro Kecamatan Wangi-Wangi, Kabupaten Wakatobi. Foto: Boy/Telisik
" Dia berharap perlu ada kerjasama dan kerja keras semua pihak terkait penanganan COVID-19 "
WAKATOBI, TELISIK.ID - Kabupaten Wakatobi saat ini termasuk daerah zona oranye penyebaran COVID-19. Hingga bulan Juli, terjadi penambahan kasus yang signifikan. Per 11 Juli, tercatat 275 kasus. 197 orang dinyatakan sembuh, dalam perawatan 72 orang dan meninggal dunia 6 orang.
"Untuk bulan Juli ada 10 orang terkonfimasi positif dan sudah 2 orang yang meninggal sehingga total yang meninggal menjadi 6 pasien. Total kunjungan jalan ada 95 kasus. Dirawat inap ada 11 serta di IGD ada 30. Jadi total kunjungan di bulan Juli ini ada 136," ungkap Salsi, Nakes RSUD Wakatobi.
Terkait hal tersebut, Kapolres Wakatobi AKBP Suharman Sanusi mengungkapkan, perlunya upaya dalam mengendalikan penyebaran dengan membentuk Satuan Gugus Tugas (Satgas) penanganan COVID-19 tingkat kabupaten.
“Kami minta ke Pemda untuk membentuk Tim Gugus Tugas kabupaten. Ini harus ada sehingga masyarakat kalau meminta informasi tentang covid, maka akan mengkonfirmasi ke Gugus Tugas kabupaten,” ungkap AKBP Suharman Sanusi saat ditemui awak media, Selasa (13/7/2021).
Dia berharap perlu ada kerjasama dan kerja keras semua pihak terkait penanganan COVID-19. Tujuan tim ini nanti dibentuk agar segala informasi terstruktur di setiap desa, kelurahan, kecamatan hingga kebupaten.
Baca Juga: Terkait Bantuan Bencana Alam, Pemerintah Desa dan Kelurahan Diharap Buat Laporan
Baca Juga: Pemkot Gandeng TNI Bantu Perbaikan Rumah Tak Layak Huni
“Kita harapkan ada Satgas kabupaten seperti tahun 2020 lalu. Apalagi ini terkait penanganan masyarakat sehingga terstruktur,” tambahnya.
Selain itu, dirinya telah menginstruksikan kepada jajarannya, Kapolsek dan juga camat untuk membicarakan pembentukan posko di masing-masing desa dan kelurahan.
"Kami minta tolong kepada Kapolsek, camat untuk menginformasikan para kepala desa dan lurah untuk membentuk posko PPKM Mikro. Karena desa dan kelurahan bisa melakukan deteksi dini warganya,” ungkapnya.
Perlu diketahui, hingga saat ini Pemda Wakatobi melum membentuk Tim Satgas COVID-19 pasca Bupati Haliana menjabat. Saat ini Bupati Haliana telah mengeluarkan surat edaran terkait PPKM skala mikro. Dalam surat edaran tersebut, bupati meminta para kepala desa dan lurah untuk segera membentuk posko PPKM Mikro. (B)
Reporter: Boy Candra Ferniawan
Editor: Haerani Hambali