Warga Konsel Keluhkan Gagal Dapat Kartu Prakerja
Hamka Dwi Sultra, telisik indonesia
Senin, 20 September 2021
0 dilihat
Kartu Prakerja. Foto: Repro google.com
" Satu di antara alasan mereka tidak lolos adalah karen terdaftar sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah. "
KONAWE SELATAN, TELISIK.ID - Beberapa warga Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) tak pernah lolos untuk mendapatkan Kartu Prakerja, walau sudah mendaftar berkali-kali.
Satu di antara alasan mereka tidak lolos adalah karen terdaftar sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah. Namun, pendaftar merasa tidak pernah menerima bantuan tersebut.
"Alasannya NIK saya terdaftar sebagai penerima bantuan sosial, tapi saya tidak pernah menerima bantuan tersebut," kata salah satu pendaftar Kartu Prakerja, Nilma, Senin (20/9/2021).
Selain itu, Diana selaku pendaftar lainnya, juga mengalami hal yang sama. Ia telah mencoba beberapa kali mendaftar program Kartu Prakerja, namun selalu gagal dengan alasan yang sama.
"Sama alasannya, NIK terdaftar sebagai penerima bansos. Tapi, saya tidak pernah terima bantuan itu," ungkapnya.
Saat dikonfirmasi, Kepala Dinas Sosial Konsel, Surdin menjelaskan, terkait bantuan sosial yang menjadi kendala pendaftar Prakerja, bukan hanya bantuan sosial tunai.
Namun, kaga dia, bisa saja terdaftar sebagai bantuan sosial DTKS dari Kementerian Sosial (Kemensos), bantuan subsidi upah (BSU).
Termasuk Bantuan Presiden (Banpres) Produktif untuk UMKM (BPUM) atau BLT UMKM, atau juga Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), hingga Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Baca juga: Usai Didemo, DPRD Konsel Tolak Rencana Peminjaman Pemda untuk Program PEN
Baca juga: Warga Mubar Kecurian, Uang di Tiga Kantong Kresek dan Emas 13 Gram Raib
"Untuk itu bagi pendaftar yang mengalami kendala tersebut, silakan laporkan datanya di Dinas Sosial Konsel untuk dicekkan, dia terdaftar sebagai penerima apa," tutupnya.
Sementara itu, terkait permasalahan ini, pihak Kartu Prakerja telah menjelaskan melalui akun instagram @prakerja.go.id, bahwa ada alasan tertentu para peserta tak lolos seleksi Kartu Prakerja.
Terlebih bila terdaftar sebagai penerima bansos, padahal ia sendiri tidak menerima bantuan tersebut. Bisa jadi ada anggota keluarga yang menerima bantuan sosial.
Misal Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Bantuan Sosial Tunai (BST), hingga Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Sehingga tanyakan dulu kepada orang tua atau saudara yang masih dalam satu Kartu Keluarga (KK), siapa tahu ada satu di antara mereka yang menerima bansos tersebut.
Bila ternyata benar menerima, maka pendaftar tidak bisa menjadi peserta program Kartu Prakerja selama masa pandemi.
Sebaliknya, jika pendaftar dan keluarganya sama sekali tidak menerima bantuan, maka sampaikan keluhan lewat situs www.lapor.go.id.
Bisa juga melalui nomor hotline WhatsApp Kementerian Sosial di nomor 0811-10-222-10 agar diubah status. (A)
Reporter: Hamka Dwi Sultra
Editor: Fitrah Nugraha