Yuk, Kenali Fungsi Gigi Berdasarkan Jenisnya

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Jumat, 07 Januari 2022
0 dilihat
Yuk, Kenali Fungsi Gigi Berdasarkan Jenisnya
Selain untuk mengunyah makanan, gigi juga memiliki peran penting dalam kesehatan tubuh. Foto: Repro grid.id

" Pada umumnya, gigi merupakan jaringan tubuh yang sangat keras dibanding yang lainnya "

KENDARI, TELISIK.ID - Selain untuk mengunyah dan mencerna makanan, gigi juga memiliki peran penting dalam kesehatan tubuh.

Mengutip poltekes-denpasar.ac.id, pada umumnya, gigi merupakan jaringan tubuh yang sangat keras dibanding yang lainnya. Mengingat gigi memiliki struktur yang berlapis-lapis mulai dari email yang keras, dentin (tulang gigi) di dalamnya, pulpa yang berisi pembuluh darah, pembuluh saraf, dan bagian lain yang memperkokoh gigi.

Mengutip tanyapepsodent.com, berikut fungsi gigi berdasarkan jenisnya:

1. Gigi seri depan

Gigi seri terletak di depan, biasanya berjumlah masing-masing 4 di atas dan di bawah, dan berfungsi untuk menggigit makanan.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Ini Ternyata Merusak Gigi, Berikut Cara Mengatasinya

2. Gigi taring

Gigi taring mengapit gigi seri dan berjumlah masing-masing dua di rahang atas dan bawah. Gigi taring berfungsi untuk menyobek makanan.

3. Gigi geraham depan atau premolar

Mengapit gigi taring adalah geraham depan yang berjumlah masing-masing 4 buah di atas dan di bawah. Gigi ini berfungsi untuk menghancurkan dan mengunyah makanan.

Baca Juga: Segera Atasi, Ini 5 Gangguan Umum yang Muncul saat Depresi

4. Gigi geraham belakang atau molar

Terletak di belakang geraham depan, fungsi gigi ini adalah untuk mengunyah dan menggiling makanan menjadi lebih halus.

5. Gigi geraham bungsu

Gigi ini terletak paling belakang di rahang, dan pada beberapa kasus, posisinya yang kadang mengganggu gigi lain menyebabkan gigi ini perlu dicabut. Fungsinya sama dengan geraham belakang.

Itulah jenis dan fungsi gigi yang perlu  kita ketahui. (C)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga