40 Tempat Tidur Pasien COVID-19 Tambahan di RSUD Kendari Rampung 70 Persen

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 14 Oktober 2020
0 dilihat
40 Tempat Tidur Pasien COVID-19 Tambahan di RSUD Kendari Rampung 70 Persen
RSUD Kota Kendari. Foto: Repro Indoplaces.com

" Awal Desember 2020," terang Dirut RSUD Kendari. "

KENDARI, TELISIK.ID - Pembuatan 40 buah tambahan tempat tidur untuk pasien COVID-19 di RSUD Kota Kendari telah rampung 70 persen.

40 tempat tidur itu ditargetkan pengerjaannya rampung 100 persen pada Desember 2020.

"Awal Desember 2020," terang Dirut RSUD Kendari, dr Sukirman, Rabu (14/10/2020).

Sukirman mengungkapkan, penambahan 40 tempat tidur dilakukan karena kasus positif COVID-19 meningkat. Tercatat ada puluhan kasus baru per harinya.

Baca juga: Hari Ini, Bertambah 65 Kasus Positif COVID-19 di Sultra

Saat ini, lanjut Sukirman di RSUD ada sekitar 60 tempat tidur yang disediakan dan seluruhnya penuh.

"Pasien keluar masuk. Sekarang sementara penuh," sambungnya.

Sukirman menjelaskan, saat ini pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit adalah pasien bergejala, sedangkan pasien dengan status tanpa gejala dilakukan karantina mandiri.

Diketahui sampai dengan saat ini, kasus COVID-19 di Kendari sebanyak 1849 orang, 1069 diantaranya sudah dinyatakan sembuh, 754 dalam perawatan dan 26 orang telah meninggal dunia. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Kardin

TAG:
Baca Juga