Akademisi Konawe Utara Tepis Isu Miring PT Antam

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Selasa, 29 November 2022
0 dilihat
Akademisi Konawe Utara Tepis Isu Miring PT Antam
PT. Antam terus dihantam isu miring. Akafemisi Konawe Utara pun angkat bicara. Foto: Antam.com

" Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang pertambangan, PT Antam tentu banyak melibatkan para pemangku kebijakan maupun masyarakat dalam menjalankan operasionalnya "

KENDARI, TELISIK.ID - Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang pertambangan, PT Antam tentu banyak melibatkan para pemangku kebijakan maupun masyarakat dalam menjalankan operasionalnya.

Tidak jarang stigma negatif mengenai perusahaan tambang yang merusak lingkungan muncul dan disematkan oleh beberapa orang. Untuk menepis isu-isu miring yang beredar di masyarakat, seorang akdemisi Konawe Utara ikut angkat bicara terkait dampak positif PT Antam untuk daerahnya.

Ketua Forum Pasca Sarjana Konawe Utara di Jakarta, Gafur SH, MH mengatakan, sebagai bagian dari BUMN ia yakin PT Antam sangat relevan dengan dasar negara Indonesia, khususnya Pasal 33 UUD 1945.

Baca Juga: Pemuda Ini Sajikan Sup Ubi dengan Konsep Instagramable

Dalam pasal tersebut memerintahkan agar kekayaan alam dan seluruh isinya dikelola untuk kepentingan rakyat, ia bersikeras tudingan PT Antam merusak alam tidak benar karena menyalahi Undang-Undang tersebut.

Menurutnya, PT Antam justru hadir memberantas penambang-penambang ilegal yang marak terjadi saat ini, Antam juga berperan dalam mereklamasi bekas garapan penambangan mereka yang merusak.

Ia turut menjawab dampak positif PT Antam yang banyak dipertanyakan, menurutnya PT Antam bisa menjadi pilar ekonomi di bumi kelahirannya, Konawe Utara. Hal itu dapat dengan mudah diakses dengan melihat platform media yang banyak memberitakan tentang kontribusi PT Antam.

Salah satu contohnya adalah pembangunan tribun di Desa Tapunopaka pada tahun 2022 yang dijadikan sebagai sarana pengembangan masyarakat, juga adanya bantuan perbaikan tambak labuh TPI di Molawe yang difungsikan masyarakat nelayan sebagai tempat bongkar muat hasil nelayan.

Di samping infrastruktur, PT Antam juga turut melakukan pemberdayaan dengan melibatkan perusahaan lokal untuk bekerjasama, hal ini menurutnya PT Antam menjalankan fakta integritas untuk meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.

Gafur mengatakan, turut memberi dukungan terhadap PT Antam selagi perusahaan tersebut masih menjalankan kewajibannya dengan baik, menurutnya penting untuk mendukung perusahaan BUMN.

Baca Juga: Upaya Mencegah Pemilih Pemula Termakan Hoaks

Ia mengimbau, PT Antam dan seluruh stakeholder Kabupaten Konawe Utara untuk ikut melawan aktivitas penambangan liar, baik itu di blok Mandiodo, Morombo dan Matarape. Menurutnya, selain merusak alam para mafia tambang tersebut tidak berkontribusi sama sekali terhadap pendapatan daerah.

Sementara, Asisten Manajer Corporate Social Responsibility (CSR) dan Eksternal UBPN PT Antam Konawe Utara, La Endang menegaskan, pihaknya dalam segi penambangan selama ini selalu patuh terhadap regulasi yang ada dengan menerapkan good mining practice.

Good mining practice sendiri mengharuskan semua aspek harus terkelola dengan baik, dari segi penambangan, segi lingkungan, maupun segi CSR harus terintegrasi dengan baik. (B-Adv)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Kardin

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga