Alasan Wanita Memiliki Skill untuk Mendukung Value Dirinya

Evy Septiana Warsito, telisik indonesia
Minggu, 26 November 2023
0 dilihat
Alasan Wanita Memiliki Skill untuk Mendukung Value Dirinya
Alasan mengapa wanita harus memiliki skill ternyata untuk mendukung value dirinya. Foto: shutterstosk.com

" Menjadi wanita yang memiliki value dalam dirinya merupakan dambaan. Mereka memiliki kepercayaan diri, tahu akan nilai dirinya terlepas berbagai komentar orang lain "

KONAWE SELATAN, TELISIK.ID - Menjadi wanita yang memiliki value dalam dirinya merupakan dambaan. Mereka memiliki kepercayaan diri, tahu akan nilai dirinya terlepas berbagai komentar orang lain.

Wanita yang mengetahui nilai dirinya juga menunjukkan, mereka meyakini atas potensi maupun kemampuan untuk mencapai kesuksesan di kehidupan mereka.

Mengutip dari idntimes.com, pentingnya wanita memiliki skill untuk mendukung value yang ada didirinya merupakan satu langkah efektif sebagai pondasi yang kuat agar tidak mudah diremehkan, memiliki kepercayaan diri yang baik, juga memancarkan aura positif sebagai role model bagi lingkungan sekitar.

Sedangkan menurut kabarbuana.com, wanita dapat meningkatkan value yang dia miliki dengan tanggap terhadap sesuatu yang dihadapinya, hal tersebut dapat dilakukan melalui proses dan pengalaman yang panjang, adapun skill-skill penting yang dapat dimiliki wanita, untuk mendukung value didirinya antara lain:

Baca Juga: Viral Anak Usia 21 Bulan Hafal Rumus Kalkulus dan Anatomi Tubuh

1. Grow Mindset

Wanita yang memiliki kemampuan yang bermanfaat bagi dirinya maupun masyarakat. Dimana seorang wanita harus memiliki pola fikir yang terus berkembang dan mau terus untuk belajar hal baru, seperti berusaha menemukan solusi setiap permasalahan yang dihadapi, dan menyadari bahwasannya beberapa hal di hidup ini tidak serta merta dikuasai dan memerlukan proses panjang, serta meyakini apapun yang kita jalani, kita cita-citakan pasti akan menemukan jalan kesuksesan.

2. Merawat Diri

Kemampuan merawat diri merupakan hal yang sangat fundamental, dimana terkadang kesan pertama seseorang menunjukkan penilaian mengenai seseorang tersebut. Menjadi wanita yang mampu merawat diri, menunjukkan kesan bahwa dirinya sudah mampu menerima dan mencintai dirinya sepenuhnya.

Wanita yang merawat diri, seperti halnya mengetahui skincare maupun kosmetik yang cocok untuk jenis kulitnya, juga berolahraga untuk menjaga tubuh tetap sehat.

3. Ilmu Parenting

Ilmu parenting merupakan ilmu penting bagi setiap wanita yang sebaiknya diketahui sebelum menikah. Tanpa mengetahui dasar ilmu tersebut, wanita dapat dikatakan tidak mempunyai arah. Ilmu parenting mencakup bagaimana cara mendidik, mengasuh anak, dan cara membimbing anak.

Di mana orang tua dikatakan sebagai madrasah pertama bagi anak-anaknya kelak, termasuk pemenuhan hal yang fundamental seperti kebutuhan pakaian, makan, minum, dan memenuhi norma yang berlaku dimasyarakat, sehingga edukasi dini terhadap anak sangat diperlukan, agar mengerti cara mengendalikan diri dan melakukan hal baik dimasyarakat.

4. Skill Memasak

Memasak merupakan skill yang juga harus dimiliki wanita. Keterampilan tersebut merupakan hal yang fundamental, mengingat selain dibutuhkan dimasa depan, juga dapat digunakan sebagai penyalur hobby yang menguntungkan seperti bisnis.

5. Skill Komunikasi Efektif dan Keterampilan Interpersonal

Skill komunikasi efektif dan keterampilan interpersonal, merupakan hal yang fundamental bagi wanita, kemampuan komunikasi efektif juga termasuk kemampuan menyampaikan ide, pendapat, emosi yang jelas dan efektif kepada orang lain. Di mana, maksud dari penyampaian komunikasi tersebut jelas dan bisa diterima dengan baik, sehingga berpengaruh dalam memudahkan membangun hubungan dengan orang lain.

Baca Juga: Jordan Ali Pacar Brondong Ibu Virgoun Ternyata Miliki Bisnis Ini, Inara Rusli Berkoar-koar Lagi

6. Skill Mengatur Keuangan

Skill mengatur keuangan merupakan hal yang krusial juga bagi wanita, di mana kemampuan mengelola keuangan yang baik termasuk menyusun anggaran, teknik tersebut sebagai dasar mengelola keuangan yang terstruktur.

7. Mandiri

Tidak dipungkiri bahwasannya wanita yang mempunyai nilai lebih dikenal sebagai seseorang yang tidak mudah bergantung kepada orang lain, mengahargai waktu luang dan tentunya rutinitas terhadap gaya hidup yang simbang.

Demikianlah skill penting yang dimiliki wanita, untuk mendukung nilai-nilai didirinya, meskipun sesuatu itu dianggap benar menurut orang lain, belum tentu benar menurut diri kita, maka dari itu perlu mempertahankan nilai agar tidak mudah terpengaruh oleh orang lain dan mau mengambil pelajaran atas setiap kesalahan maupun proses perjalanan hidup. (C)

Penulis: Evy Septiana Warsito

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga