Apa Itu KTT G20? Ini Deretan Faktanya

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Senin, 14 November 2022
0 dilihat
Apa Itu KTT G20? Ini Deretan Faktanya
KTT G20 dibentuk pada 1999 sebagai forum antar pemerintah yang secara sistematis menghimpun kekuatan ekonomi maju. Foto: Repro Suara.com

" Kelompok ini dibentuk pada 1999 sebagai forum antar pemerintah yang secara sistematis menghimpun kekuatan ekonomi maju dan berkembang untuk membahas isu-isu penting perekonomian dunia "

KENDARI, TELISIK.ID - Sebagian orang masih asing dengan istilah KTT G20. Namun, spanduk dan iklan berisi KTT G20 banyak ditemui di instansi pemerintahan. Sebelum mengenal lebih jauh mengenai KTT G20, ada baiknya mengetahui sejarahnya.

Mengutip Wikipedia.com, kelompok dua puluh atau G20 adalah kelompok yang terdiri 19 negara dengan perekonomian besar di dunia ditambah dengan satu organisasi antar pemerintah dan supranasional yaitu Uni Eropa.

Kelompok ini dibentuk pada 1999 sebagai forum antar pemerintah yang secara sistematis menghimpun kekuatan ekonomi maju dan berkembang untuk membahas isu-isu penting perekonomian dunia. Pertemuan perdana G20 berlangsung di Berlin, 15-16 Desember 1999 dengan tuan rumah menteri keuangan Jerman dan Kanada.

Melansir Djkn.kemenkeu.go.id, anggota G20 terdiri dari Afrika Selatan, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris, Italia, dan Uni Eropa.

Latar belakang pembentukan forum ini berawal dari terjadinya krisis keuangan pada 1998 dan pendapat yang muncul pada forum G7 mengenai kurang efektifnya pertemuan itu bila tidak melibatkan kekuatan-kekuatan ekonomi lain agar keputusan-keputusan yang mereka buat memiliki pengaruh yang lebih besar dan mendengarkan kepentingan-kepentingan yang barangkali tidak tercakup dalam kelompok kecil itu.

Pada 2022, KTT G20 akan dilaksanakan di Bali yang berlangsung pada 15-16 November 2022 mendatang.

Baca Juga: BEI Sulawesi Tenggara Bersama Universitas Mandala Waluya Edukasi Pasar Modal Syariah

Mengutip Antara.com, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, menyampaikan tiga tugas utama kementerian yang dipimpinnya untuk menyukseskan agenda tersebut, ketiganya yaitu: logistik dan infrastruktur, komunikasi dan media, serta asistensi dan kemitraan.

Dilansir dari Bisnis.com, berikut ini daftar agenda acaranya KTT G20 pada 10-17 November 2022, antara lain:

10 November 2022

? G20 Finance Health Deputies Meeting

11 November 2022

? 4th Sherpa Meeting

? G20 Finance Health Deputies Meeting

• Bloomberg CEO Forum

• Smesco East Hub and Showcase

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20

12 November 2022

? Joint Finance & Health Minister's Meeting

? 4th Sherpa Meeting

• Bloomberg CEO Forum

• Smesco East Hub and Showcase

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20

13 November 2022

? B20 Summit

? L20 Employment Summit

? Joint Finance & Health Minister's Meeting

? 4th Sherpa Meeting

• Ocean 20

• THK Blended Finance

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20

14 November 2022

? B20 Summit

? L20 Employment Summit

• Joint BI-SAMA-ISDB: HL Seminar on Islamic Finance & Digitalization

• Joint BI-SAMA-ISDB: SUKUK Investment Forum

• THK Blended Finance

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20

Baca Juga: Tingkat Literasi Keuangan Indonesia Lebih Rendah Dibanding Inklusinya

15 November 2022

? KTT G20

• G20 Investment Forum TIIWG

• Exhibition "Pride of Indonesia"

• Digital Transformation Expo (DTE)

• Exhibition SMES with Brilianpreneur

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20

16 November 2022

? KTT G20

• Mangrove for Leaders

• Digital Transformation Expo (DTE)

• Exhibition SMES with Brilianpreneur

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20

17 November 2022

• KTT AIS Forum

• Golf tournament, Gala Dinner, Site Visit, Mini Expo B20. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga