Awasi Kampanye, Bawaslu Muna Ingatkan Panwascam dan PKD Tak Main-Main

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 29 November 2023
0 dilihat
Awasi Kampanye, Bawaslu Muna Ingatkan Panwascam dan PKD Tak Main-Main
Ketua Bawaslu Muna, Al Abzal Naim bersama dua komisioner, Munarti, Mustar dan Pawascam. Foto: Sunaryo/Telisik

" Tahapan kampanye Pemilu 2024 telah dimulai sejak 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Untuk mencegah pelanggaran yang dilakukan peserta pemilu, Bawaslu Muna mulai melakukan pengawasan "

MUNA, TELISIK.ID - Tahapan kampanye Pemilu 2024 telah dimulai sejak 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Untuk mencegah pelanggaran yang dilakukan peserta pemilu, Bawaslu Muna mulai melakukan pengawasan.

Ketua Bawaslu Muna, Al Abzal Naim menekankan pada seluruh Panwascam dan Panwaslu Kelurahan atau Desa (PKD) agar melaksanakan pengawasan sesuai ketentuan dan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Ia tidak mau dengar ada Panwascam dan PKD yang memihak pada salah satu peserta pemilu.

"Jangan coba ada yang berani main mata dengan peserta Pemilu," tegas Al Abzal Naim, Rabu (29/11/2023).

Pria yang karib disapa Bram itu menekankan bila tugas Panwascam dan PKD hanya mengawasi jalannya kampanye. Namun, di balik itu pula, Panwascam dan PKD ikut diawasi oleh pengawas eksternal dari luar Bawaslu.

Baca Juga: Demokrat Siapkan AJB dan Cahwan Balon Bupati Muna, Darwin di Muna Barat

"Jadi jangan memang main-main. Tugas kalian mengawasi, tapi kalian juga diawasi," tekannya.

Ia mengingatkan, Panwascam dan PKD agar selalu membuat laporan terkait kampanye.

"Ada tidaknya kampanye, laporan di form A harus tetap ada," timpalnya.

Ia juga menekankan pada peserta pemilu untuk tidak melakukan pelanggaran. Misalnya, menyebarkan berita bohong alias hoaks yang merugikan peserta lain, money politik, politik identitas dan yang berhubungan dengan Sara.

"Kita juga berharap TNI/Polri dan ASN agar menjaga netralitas dengan tidak memihak pada salah satu peserta pemilu," pintanya.

Kordiv Pencegahan, Hukum, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Muna,  Munarti menerangkan, masa kampanye cukup panjang, sehingga membutuhkan

Baca Juga: Isu Mutasi Santer, Plt Bupati Muna Pastikan Ada yang 'Diparkir'

fisik yang baik. Karenanya, Panwascam dan PKD diharapkan dapat menjaga kesehatan.

"Pengawasan ini tidak bisa dilakukan per orang, tetapi dibutuhkan kerja sama," kata Munarti.

Sementara itu, Kordiv Penanganan Pelanggaran dan Peyelesaian Sengketa Bawaslu Muna, Mustar berharap dalam melakukan pengawasan harus profesional dan menjunjung tinggi integritas.

"Kita harus menjaga maruah lembaga Bawaslu. Kerja profesional, beretika dan berintegritas," pesannya. (A)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga