Bakal Ada Mutasi, Pemkab Konawe Gelar Uji Kompetensi JPT Eselon II

Aris Syam, telisik indonesia
Kamis, 24 Maret 2022
0 dilihat
Bakal Ada Mutasi, Pemkab Konawe Gelar Uji Kompetensi JPT Eselon II
Suasana Uji Kompetensi pejabat eselon II Pemkab Konawe, yang diselenggarakan di Kendari. Foto: Ist

" Demi meningkatkan kualitas dan kinerja setiap pimpinan organisasi daerah, Pemerintah Daerah (Pemkab) Konawe menggelar Uji Kompetensi untuk Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Eselon II "

KONAWE,TELISIK.ID - Demi meningkatkan kualitas dan kinerja setiap pimpinan organisasi daerah, Pemerintah Daerah (Pemkab) Konawe menggelar Uji Kompetensi untuk Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Eselon II, yang diselenggarakan di Kendari, pada 23-24 Maret 2022.

Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe, Ferdinan Sapan mengatakan, uji kompetensi tersebut bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan, keterampilan dan kompetensi dalam bidang teknis tertentu untuk pelaksanaan tugas jabatan.

"Kebijakan ini dalam rangka mengevaluasi realisasi kerja mereka sehingga itu perlu kita uji kompetensi kembali," kata Ferdinan.

Lebih lanjut kata Ferdinan, sesuai program Bupati Kery Saiful Konggoasa dalam melaksanakan tupoksi dari dinas terkait, itu ada rencana kerja tahun, dan rencana strategis dan itu semua turunan dari RPJM.

Sehingga, itu akan menjadi masalah jika dalam pelaksanaannya dinas tersebut tidak serius mengerjakan. Sehingga hasilnya tidak maksimal atau ada temuan dari hasil auditor, bahkan tidak bermanfaat karena tidak dikawal dengan bagus.

Baca Juga: Genjot Kawasan Industri Baru, Dinas PTSP Konawe Optimis Nilai Investasi 2022 Meningkat

"Dan kita sudah mendapatkan rekomendasinya dari pihak KASN untuk uji kompetensi ini," jelas Ferdinan.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Konawe, Ilham Jaya mengatakan, jika uji kompetensi itu untuk melakukan rotasi atau mutasi kepada JPT Pratama, dalam hal ini esolon II atau kepala dinas lingkup Kabupaten Konawe.

"Sebanyak 21 pejabat eselon II yang mengikuti uji kompetensi ini, tapi yang mengikuti hanya 19 orang saja, sementara 2 peserta berhalangan hadir, yakni 1 perempuan dan 1 laki-laki,” ungkap Ilham Jaya, Kamis (24/3/2022).

Baca Juga: Rawan Bencana, Bupati Kolut Sampaikan 4 Tips Kesiapsiagaan Bencana

Ada pun untuk panitia seleksi JPT Pratama kata Ilham, terdiri dari 5 orang, salah satunya sebagai Ketua Pansel Sekda Konawe Ferdinan Sapan, Sekretaris Kepala BKPSDM/ BKD, anggota akeademisi 2 orang dari UHO, dan dari tokoh masyarakat 1 orang.

Ilham menambahkan, nantinya, dari hasil tes uji kompetensi tersebut, akan langsung disampaikan ke Pejabat Pembina Kepegawaian (PTK) yaitu Bupati Konawe, Konawe Kery Saiful Konggoasa kemudian juga akan dilaporkan ke pihak KASN.

"Yang diujiankan para peserta itu, terdiri dari, menulis makalah, kemudian dilanjutkan tes wawancara yang memiliki 3 penilaian, yaitu Kompetensi Manajerial, Kompetensi Teknis dan Kompetensi Sosial Kultur," pungkasnya. (B-Adv)

Reporter: Aris Syam

Editor: Kardin

Baca Juga