Bertambah Satu Lagi, Total Empat Positif COVID-19 di Baubau
Ridwan Amsyah, telisik indonesia
Kamis, 30 April 2020
0 dilihat
Jubir Satgas Penangan COVID-19 Baubau dr. Lukman. Foto: Ridwan/Telisik
" Pasien tersebut telah dilakukan swab dan hasil yang kami terima dinyatakan positif. "
BAUBAU, TELISIK.ID - Pasien terpapar COVID-19 di Kota Baubau bertambah satu lagi. Total sudah ada empat orang positif COVID-19 sampai dengan Kamis (30/4/2020).
Juru Bicara (Jubir) Tim Gugus Satuan Tugas (TG Satgas) COVID-19 Kota Baubau, dr Lukman mengungkapkan, pasien 04 tersebut adalah seorang pria berumur 56 tahun warga Kecamatan Wolio, Kota Baubau.
"Pasien tersebut telah dilakukan swab dan hasil yang kami terima dinyatakan positif,” ucap Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Kota Baubau, dr Lukman di Sekber Gugus Tugas Covid-19 Baubau, Kamis (30/04/2020).
dr. Lukman mengatakan, saat ini pasien 04 diisolasi sebagaimana pasien 01, 02, dan 03.
Baca juga: Satu Tambahan Kasus Positif COVID-19 di Konsel
"Perlu diketahui pasien 04 ini merupakan cluster Raha sama seperti pasien 03. Memiliki riwayat kegiatan di Raha dan riwayat perjalanan di Kota Kendari,” katanya.
dr Lukman juga meminta kepada masyarakat untuk selalu saling mengingatkan, menguatkan, dan saling menyemangati dalam upaya agar cepat keluar dari pandemi COVID-19 ini.
“Mari kita saling membantu saudara-saudara kita yang saat ini tengah menjalani isolasi baik di rumah sakit atau isolasi mandiri di rumah,” katanya.
Lebih lanjut dr. Lukman, mengatakan Kota Baubau merupakan daerah dengan mobilitas penduduk yang tinggi, sehingga risiko ditemukan kasus positif atau konfirm COVID-19 juga tinggi.
“Namun ini tidak memiliki arti bahwa, gugus tugas jebol pertahanannya. Ini perlu kami ingatkan, karena narasi ini banyak digunakan dan berkembang di daerah kita saat ini,”pungkasnya.
Reporter : Ridwan Amsyah
Editor: Sumarlin