COVID-19 di Sultra Menggila, Kendari Kembali Sumbang 48 Kasus Positif
Siswanto Azis, telisik indonesia
Minggu, 11 Juli 2021
0 dilihat
Pemantauan penyebaran kasus COVID-19. Foto: Repro Elements Envato
" Satgas COVID-19 juga melaporkan ada kasus sembuh 19 orang, sehingga total menjadi 10.480 orang yang di nyatakan sembuh di Sultra "
KENDARI, TELISIK.ID - Kasus harian konfirmasi positif COVID-19 di Sultra kembali bertambah.
Hari ini, Minggu (11/7/2021), Satuan Tugas Penanganan COVID-19 melaporkan hingga pukul 17.00 Wita, kasus harian bertambah 273 orang
Dengan penambahan kasus tersebut, saat ini kasus COVID-19 di Sultra sejak maret 2020 tahun lalu, telah menembus 12.805 kasus.
Satgas COVID-19 juga melaporkan ada kasus sembuh 19 orang, sehingga total menjadi 10.480 orang yang di nyatakan sembuh di Sultra.
Sementara itu, kasus meninggal bertambah 7 orang, sehingga akumulasinya menjadi 263 orang dinyatakan meninggal.
Berikut update penyebaran COVID-19 di wilayah Sultra hari ini salam waktu 24 jam:
Kasus Positif
- Kota Kendari 48 Orang
- Kota Baubau 94 Orang
- Kabupaten Bombana 4 Orang
- Kabupaten Buton 5 Orang
- Kabupaten Buton Selatan 4 Orang
- Kabupaten Konawe Utara 14 Orang
- Kabupaten Konawe Kepulauan 4 Orang
- Kabupaten Konawe Selatan 20 Orang
- Kabupaten Wakatobi 1 Orang
- Kabupaten Muna 8 Orang
- Kabupaten Konawe 35 Orang
Baca Juga: Membandel dan Tetap Buka di Masa PPKM, Kafe dan PKL Ditutup Paksa
Baca Juga: Kasus Positif COVID-19 di Kendari Tambah 34 Orang, Tempat Tidur di RSUD Tersisa 12
Kasus Sembuh
- Kabupaten Kolaka Timur 2 Orang
- Kabupaten Bombana 4 Orang
- Kabupaten Konawe 13 Orang
Kasus Meninggal
- Kab Wakatobi 1 Orang Laki-laki, 61 Tahun
- Kab Konawe 2 Orang
1. Perempuan, 56 Tahun
2. Laki-laki, 56 Tahun
- Kab Konawe Selatan 3 Orang
1. Laki-laki, 62 Tahun
2. Laki-laki, 64 Tahun
3. Perempuan, 96 Tahun
- Kota Baubau 1 Orang
Laki-laki, 43 Tahun. (C)
Reporter: Siswanto Azis
Editor: Fitrah Nugraha