Diparkir Bahri, Kini La Ode Butolo jadi Pj Bupati Muna Barat

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 27 Desember 2023
0 dilihat
Diparkir Bahri, Kini La Ode Butolo jadi Pj Bupati Muna Barat
Pj Bupati Muna Barat, La Ode Butolo, usai dilantik oleh Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto. Foto: Ist.

" La Ode Butolo dilantik bersama dengan Pj Wali Kota Kendari, Muhamad Yusuf, yang menggantikan posisi Asmawa Tosepu "

MUNA, TELISIK.ID - La Ode Butolo, Staf Ahli Gubernur Sulawesi Tenggara, resmi dilantik sebagai Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat menggantikan posisi Bahri, Rabu (27/12/2023) oleh Pj Gubernur, Andap Budhi Revianto.

La Ode Butolo dilantik bersama dengan Pj Wali Kota Kendari, Muhamad Yusuf, yang menggantikan posisi Asmawa Tosepu.

Karir La Ode Butolo di birokrasi cukup mujur. Padahal, awal saat Pj Bupati Muna Barat, Bahri menjabat, Butolo 'dihabisi'. Tepatnya, 24 Agustus 2022, Bahri memarkir Butolo menjadi staf ahli bupati dari sebelumnya sebagai Kadis Perumahan dan Pemukiman Muna Barat.

Merasa tak nyaman dengan posisi barunya, Butolo memutuskan 'hijrah' ke Pemprov Sulawesi Tenggara. Tak menunggu waktu lama, di akhir masa jabatan Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi, Butolo diberi amanah sebagai Staf Ahli Gubernur pada 28 Agustus 2023.

Jabatan Staf Ahli Gubernur Sulawesi Tenggara, menjadikan tangga Butolo untuk bisa memimpin daerah kelahirannya, Muna Barat.

Baca Juga: Pelantikan Mendadak Pj Bupati Muna Barat dan Pj Wali Kota Kendari

Alasan Bahri saat itu mengganti Butolo bersama beberapa pejabat esalon II dikarenakan, data mereka di KASN masih di jabatan lama. KASN kemudian merekomendasikan agar mereka dikembalikan ke jabatan lamanya.

“Saya masuk di Mubar sudah ada rekomendasi KASN itu. Undang-undang memaksa saya melakukan ini. Tujuh orang harus dikembalikan. Jelas sekali rekomendasi KASN yang mengikat harus saya laksanakan,” kata Bahri saat itu.

Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto, menyampaikan selamat pada Pj Bupati Muna Barat dan Pj Wali Kota Kendari yang baru dilantik.

Ia mengingatkan pada kedua Pj itu agar menjalankan tugas sesuai amanah dan sumpah yang telah diucapkan. Khusus pertanggungjawaban penggunaan anggaran di akhir tahun, Ia mengingatkan agar berkoordinasi dengan Pj lama, sehingga bisa diselesaikan secara transparan, akuntabel dan profesional.

Baca Juga: Pj Bupati Muna Barat dan Pj Wali Kota Kendari Resmi Dilantik, Andap Minta Segera Susun Daftar Inventarisasi Masalah

Kemudian Andap meminta segera menginventarisir masalah, acuan kerangka berpikir dalam bekerja terkait rencana kerja jangka panjang dan prioritas nasional sesuai dengan undang-undang.

"Ada rencana kerja pemerintah, pemerintah provinsi, kabupaten/kota, susun prioritas kinerja berbasis anggaran selesaikan," ungkap Andap.

Pj Bupati Muna Barat, Bahri diduga diberhentikan, karena melanggar netralitas ASN. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga