Gerontofilia: Kelainan Seks Nafsu Bercinta dengan Lansia

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Minggu, 08 Januari 2023
0 dilihat
Gerontofilia: Kelainan Seks Nafsu Bercinta dengan Lansia
Gerontofilia merupakan sebuah kelainan seks yang membuat seseorang tertarik dengan lansia. Foto: Akurat.co

" Belakangan ini beredar isu viral mengenai perempuan bernama Norma Risma yang memergoki suaminya bercinta dengan ibu kandungnya sendiri. Netizen pun beranggapan sang suami punya kelainan seksual hingga rela setubuhi mertua sendiri "

KENDARI, TELISIK.ID - Belakangan ini beredar isu viral mengenai perempuan bernama Norma Risma yang memergoki suaminya bercinta dengan ibu kandungnya sendiri. Netizen pun beranggapan sang suami punya kelainan seksual hingga rela setubuhi mertua sendiri.

Dikutip dari Detik.com, dalam dunia psikologi, kecenderungan seksual terhadap orang tua diartikan sebagai gerontofilia. Kelainan ini kebalikan dari pedofilia, yaitu kecenderungan seksual terhadap anak di bawah umur.

Seksolog John Money menjelaskan para gerontofilia kerap membayangkan atau melakukan seks dengan pasangan yang berusia lebih tua. Bukan semata-mata soal cinta, uang, dan hal lainnya, melainkan demi mendapatkan kepuasan seks atau orgasme.

Baca Juga: 5 Website Lowongan Kerja Freelance yang Bisa Nambah Cuan

Ciri fisik lansia seperti tubuh yang renta, rapuh, kulit keriput, postur bungkuk, rambut putih, berjalan lambat, dan lainnya, membuat para pengidap gerontofilia membayangkan berhubungan seks dengan mereka.

Bukan karna materi atau cinta, melainkan untuk kepuasan seksual dan orgasme. Pada 1929, seorang psikiater bernama A. Kutzinski menerbitkan sebuah studi kasus singkat. Penulis menulis ini tentang pasien gerontofiliknya.

Baca Juga: 3 Cara Merahkan Bibir Secara Alami

Kisah tersebut tentang seorang pria berusia 24 tahun yang sudah menikah dan memiliki enam orang anak, ia bertugas sebagai tentara selama perang. Karena kesibukan dan jarak yang jauh, ia belum pernah menyentuh istrinya selama setahun.

Pria tersebut bertemu dengan seorang wanita tua dan tertarik untuk melakukan hubungan badan dengannya. Setelah kejadian itu, dia kehilangan semua cinta untuk istrinya dan malah menunjukkan dorongan erotis yang blak-blakan pada lansia, hingga mengganggu pekerjaannya.

Dilansir dari Ok.pikiran-rakyat.com, ketertarikan seksual gerontophilia biasanya terjadi dengan perbedaan usia minimal 35 tahun. Penyakit ini bisa hadir dari luka trauma pelecehan di masa kecil maupun hormonal dan genetis. (C)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga