Hari Pertama Berkantor Bupati Buton Selatan Didemo, Adios: Perubahan Kabinet Tunggu Tanggal Main

Ali Iskandar Majid, telisik indonesia
Rabu, 05 Maret 2025
0 dilihat
Hari Pertama Berkantor Bupati Buton Selatan Didemo, Adios: Perubahan Kabinet Tunggu Tanggal Main
Bupati Buton Selatan, Muhammad Adios, saat menjawab pertanyaan telisik.id, Rabu (5/3/2025). Foto: Ali Iskandar Majid/Telisik

" Hari pertama berkantor, Bupati Buton Selatan, Muhammad Adios, digeruduk massa di halaman kantor bupati lingkungan Laompo, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan, Rabu (5/3/2025) "

BUTON SELATAN, TELISIK.ID – Hari pertama berkantor, Bupati Buton Selatan, Muhammad Adios, digeruduk massa di halaman kantor bupati lingkungan Laompo, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan, Rabu (5/3/2025).

Massa dari Gema Buton Selatan itu meminta Bupati Adios menyelesaikan dan membatalkan pelantikan sekretaris daerah (sekda) yang dilakukan oleh Pj Bupati Buton Selatan sebelumnya, Ridwan Badallah.

Mereka menilai bahwa pelantikan yang dilakukan oleh Ridwan Badallah, pada 18 Februari 2025, belum mempunyai peraturan teknis dan izin dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

“Hal ini akan merusak marwah pemerintahan Buton Selatan dan melahirkan dualisme sekda dan OPD,” tegas koordinator aksi Gema Buton Selatan, Isra.

Baca Juga: PT Wakatobi Dive Resort Gali Batu Karang, Warga Resah

Gema Buton Selatan juga meminta Bupati Adios segera mempercepat pembangunan di wilayah kepulauan. Termasuk pemasangan kabel bawah laut yang menghubungkan Pulau Kadatua dan Pulau Siompu.

Sedangkan untuk Pulau Batua Atas, mereka meminta agar pasokan sumber daya listrik merata hingga 24 jam seperti pada wilayah daratan Kabupaten Buton Selatan.

Menyikapi tuntutan massa, Bupati Adios menyatakan akan mengevaluasi kembali kinerja kandidat yang akan ditetapkan menjadi Sekda Buton Selatan yang definitif.

Saat ini posisi tersebut diisi oleh pelaksana harian (Plh) sekda yang dilantik oleh Ridwan Badallah.

Menurut Adios, menetapkan kandidat untuk menjadi sekda harus individu yang mempunyai insiatif tinggi dan cepat tanggap agar dapat membantu dan mendampingi bupati dalam menjalankan mandat sebagai kepala daerah.

“Semua sudah bagus, akan tetapi yang menjadi kandidat sekda nanti siap bekerja dengan saya,” kata Adios.

Perihal penetapan status penjabat sekda, menurut Adios, tidak serta merta harus ada audiensi dengan dirinya selaku Bupati Buton Selatan. Adios mengatakan tetap akan ada perombakan kabinet Pemkab Buton Selatan di masa kepemimpinannya.

Adios menegaskan bahwa dirinya ingin melihat ada perubahan yang signifikan pada Kabupaten Buton Selatan dalam lima tahun ke depan.

Baca Juga: Bupati Termuda Indonesia Siap Bawa Buton Mendunia: Fokus Infrastruktur, Pangan dan Internet

“Perubahan kabinet kembali kepada hak saya, tunggu tanggal mainnya,” tegasnya.

Adios masih mempertimbangkan serta mengevaluasi kembali aparatur sipil negara (ASN) yang sesuai dengan kriteria yang cocok untuk bergabung pada kabinetnya.

Dia mengatakan serba cermat dan hati-hati dalam menentukan calon sekda, yakni individu yang harus sesuai dengan disiplin ilmu yang ditekuni.

“Saya menghendaki bahwa yang mendampingi saya kembali kepada disiplin ilmunya,” imbuh Adios. (B)

Penulis: Ali Iskandar Majid

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

TAG:
Baca Juga