Ini Jadwal dan Rute Keberangkatan 7 Kapal Pelni dari Pelabuhan Murhum Baubau
Elfinasari, telisik indonesia
Kamis, 29 Februari 2024
0 dilihat
Kapal Pelni yang akan berangkat dari Pelabuhan Murhum Baubau. Foto: Repro Pelni.co.id
" PT Pelni mengoperasikan tujuh kapal dari Pelabuhan Murhum, Kota Baubau, selama Maret 2024, yaitu KM Sirimau, KM Nggapulu, KM Tidar, KM Ciremai, KM Labobar, KM Dorolonda dan KM Tilongkabila "
BAUBAU, TELISIK.ID - PT Pelni mengoperasikan tujuh kapal dari Pelabuhan Murhum, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, selama bulan Maret 2024. Tujuh kapal Pelni tersebut yaitu KM Sirimau, KM Nggapulu, KM Tidar, KM Ciremai, KM Labobar, KM Dorolonda dan KM Tilongkabila.
Berikut jadwal keberangkatan dan rute kapal:
1. KM Sirimau
Pemberangkatan pertama: Sabtu, 2 Maret 2024, pukul 01.00 Wita, tujuan Wanci-Ambon-Sorong-Manokwari.
Pemberangkatan kedua: Minggu, 10 Maret 2024, pukul 20.00 Wita, tujuan Maumere-Lewoleba-Kupang-Kalabahi-Saumlaki-Tual-Dobo-Timika-Agats-Merauke.
Pemberangkatan ketiga: Sabtu, 30 Maret 2024, pukul 01.00 Wita, tujuan Wanci-Ambon-Sorong-Manokwari.
2. KM Nggapulu
Pemberangkatan pertama: Sabtu, 2 Maret 2024, pukul 08.00 Wita, kota tujuan Ambon-Banda-Tual-Dobo-Kaimana-Fakfak.
Pemberangkatan kedua: Sabtu, 9 Maret 2024, pukul 04.00 Wita, kota tujuan Makassar-Surabaya-Tanjung Priok.
3. KM Tidar
Pemberangkatan pertama: Sabtu, 2 Maret 2024, pukul 16.00 Wita, kota tujuan Makassar.
Pemberangkatan kedua: Senin, 4 Maret 2024, pukul 16.00 Wita, kota tujuan Namlea-Ambon-Tual-Dobo-Kaimana-Fakfak-Sorong-Manokwari-Nabire-Wasior.
Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni KFC Jetliner Periode Februari 2024 Rute Kendari-Raha-Wanci
Pemberangkatan ketiga: Sabtu, 16 Maret 2024, pukul 16.00 Wita, kota tujuan Makassar.
4. KM Ciremai
Pemberangkatan pertama: Minggu, 3 Maret 2024, pukul 12.00 Wita, kota tujuan Sorong-Manokwari-Biak-Jayapura.
Pemberangkatan kedua: Senin, 11 Maret 2024, pukul 16.00 Wita, kota tujuan Makassar-Surabaya-Tanjung Priok.
5. KM Labobar
Pemberangkatan pertama: Senin, 4 Maret 2024, pukul 01.00 Wita, kota tujuan Makassar-Surabaya.
Pemberangkatan kedua: Jumat, 8 Maret 2024, pukul 14.00 Wita, kota tujuan Namlea-Ambon-Sorong-Manokwari-Nabire-Serui-Jayapura.
Pemberangkatan ketiga: Senin, 18 Maret 2024, pukul 01.00 Wita, kota tujuan Makassar-Surabaya.
6. KM Dorolonda
Pemberangkatan pertama: Senin, 4 Maret 2024, pukul 21.00 Wita, kota tujuan Makassar-Surabaya-Tanjung Priok.
Baca Juga: Jadwal Kapal Pelni KM Tilongkabila September 2023, Singgah Kendari-Raha-Baubau
Pemberangkatan kedua: Senin, 11 Maret 2024, pukul 22.00 Wita, kota tujuan Namlea-Ambon-Ternate-Bitung.
Pemberangkatan ketiga: Senin, 18 Maret 2024, pukul 21.00 Wita, kota tujuan Makassar-Surabaya-Tanjung Priok.
7. KM Tilongkabila
Pemberangkatan pertama: Selasa, 5 Maret 2024, pukul 17.00 Wita, kota tujuan Makassar-Labuan Bajo-Bima-Ampenan/Lembar-Benoa/Denpasar.
Pemberangkatan kedua: Senin, 11 Maret 2024, pukul 20.00 Wita, kota tujuan Raha-Kendari-Luwuk-Gorontalo-Bitung.
Pemberangkatan ketiga: Minggu, 17 Maret 2024, pukul 20.00 Wita, kota tujuan Makassar-Labuan Bajo-Bima-Ampenan/Lembar-Benoa/Denpasar.
Kepala Seksi Lala dan Usaha Jasa Kepelabuhanan, Herwan Rasyid, menyatakan bahwa jadwal keberangkatan dapat berubah sewaktu-waktu, dan pengecekan serta pembelian tiket dapat dilakukan langsung di Kantor Cabang Pelni Kota Baubau atau secara online melalui website, aplikasi mobile, atau travel agent. (B)
Penulis: Elfinasari
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS