Empat Puskesmas di Muna Punya Ruang Pelayanan Bersalin

Sunaryo, telisik indonesia
Senin, 12 Desember 2022
0 dilihat
Empat Puskesmas di Muna Punya Ruang Pelayanan Bersalin
Plt Kadinkes Muna, Samudra Taufik, meninjau pembangunan ruang Poned. Foto: Ist.

" Berkat komunikasi yang baik dengan pemerintah pusat, tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna melalui Dinas Kesehatan mendapat kucuran Dana Alokasi Khusus (DAK) "

MUNA, TELISIK.ID - Bupati Muna, LM Rusman Emba memberi perhatian serius terhadap pelayanan kesehatan. Berkat komunikasi yang baik dengan pemerintah pusat, tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) mendapat kucuran Dana Alokasi Khusus (DAK).

DAK itu untuk pembangunan ruang pelayanan bersalin bagi ibu hamil. Ada empat puskesmas yang mendapat pembangunan ruang Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Dasar (Poned) itu. Adalah Puskesmas, Tampo, Maligano, Tongkuno dan Kabawo.

Kata Rusman, pembangunan ruang Poned itu dalam rangka memberikan pelayanan dan perawatan terhadap ibu hamil sebelum dan sesudah melahirkan.

"Dengan adanya ruang Poned itu, kita harapkan dapat mengurangi angka kematian ibu hamil dan bayi," kata Rusman, Senin (12/12/2022).

Baca Juga: Pemkab Muna dan Muna Barat Lelang Jabatan Eselon II

Ke depan, puskesmas-puskesmas lainnya diharapkan akan memiliki ruang  Poned.

Sementara itu, Plt Kadinkes Muna, Samudra Taufik menerangkan, ruang Poned dilengkapi dengan ruang bersalin, ruang rawat inap terhadap ibu dan bayi.

Baca Juga: Calon PPK Muna Diuji Pengetahuannya

"Ada petugas yang stand by melakukan perawatan," sebutnya.

Total anggaran pembangunan ruang Poned itu sebesar Rp 6 miliar. Masing-masing bangun Rp 1,5 miliar. Saat ini, progres pembangunannya telah mencapai 90 persen.

"InsyaAllah sebelum akhir tahun tuntas dan akan digunakan di awal tahun 2023," tandasnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga