Kades Abaikan Instruksi Sekda Mubar

Laode Tiris Nambela, telisik indonesia
Senin, 20 April 2020
0 dilihat
Kades Abaikan Instruksi Sekda Mubar
Surat Sekda Mubar yang memerintahkan kepala desa se-Mubar untuk tidak mengangkat dan memberhentikan perangkat desa, namun tidak diindahkan oleh Kepala Desa Lagadi. Foto: Tiris/Telisik

" Sampai berita ini diturunkan, Sekda Mubar belum berhasil dikonfirmasi. "

MUNA BARAT, TELISIK.ID - Instruksi Sekretaris Daerah Muna Barat ternyata tak mampu memaksa Kepala Desa Lagadi, Kecamatan Lawa, Kabupaten Muna Barat.

Laode Buldinal Muslim, S.Sos, sang kepala desa, tak mengindahkan surat Sekda Mubar yang memerintahkan para kepala desa se-Mubar untuk mencabut SK tentang pengangkatan dan pemberhentian perangkat desa.

Dalam surat bernomor 140/297/2020 itu, Sekda Mubar, Drs. Husein Tali, M.Pd memerintahkan para kepala desa  se-Kabupaten Muna Barat agar tidak memberhentikan dan mengangkat perangkat desa hingga terbentuknya perangkat desa definitif.

Baca juga: Jangan Kucilkan Penderita COVID-19

Hal itu, menurut Sekda, sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 83 Tahun 2015 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa  dan Perubahannya, Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 67 Tahun 2017 serta memperhatikan surat Dirjen Bina Pemerintahan Desa  Kementerian Dalam Negeri Nomor 140/39/BPD tanggal 30 Januari 2020 tentang Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggara Pemerintah Desa serta pakta integritas pelantikan kepala desa tanggal 14 Februari 2020.

Jenderal ASN Mubar ini  juga menegaskan dalam suratnya bahwa kepala desa yang terlanjur menerbitkan SK pemberhentian dan pengangkatan perangkat desa, harus mencabut SK tersebut dalam waktu 2x24 jam dan melaporkan hasilnya kepada Bupati Mubar.

Namun Kepala Desa Lagadi enggan menanggapi perintah itu dan tetap memberikan honor kepada perangkatnya yang baru diangkat. Dana honor itu bersumber dari DD dan ADD tahap pertama di Kabupaten Muna Barat.

Sekretaris Desa Lagadi yang baru, Halim Coker, menyatakan, dirinya dan rekan-rekan perangkat desa yang lain baru saja menerima honor dari  Bendahara Desa Lagadi.

Sampai berita ini diturunkan, Sekda Mubar belum berhasil dikonfirmasi.

 

Reporter: Tiris

Editor: Rani

Baca Juga