KAHMI Muna Barat Dorong Zahrir Baitul Calon Presidium di Muswil
Sunaryo, telisik indonesia
Senin, 29 Agustus 2022
0 dilihat
Ketua KAHMI Muna Barat, Munawir Dio bersama calon Presidium Majelis Wilayah KAHMI Sultra, Zahrir Baitul. Foto: Sunaryo/Telisik.
" Munawir Dio menerangkan, momentum Muswil sangat penting. Karena, akan memilih presidium wilayah "
MUNA, TELISIK.ID - Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Provinsi Sulawesi Tenggara akan melaksanakan musyawarah wilayah (Muswil) pada 3-4 September mendatang.
Di Muswil 5 tahunan itu, akan mencari presidium majelis wilayah periode 2022-2027. Para pemilik suara di Muswil adalah unsur majelis wilayah dan unsur Majelis Daerah (MD).
Ketua MD KAHMI Muna Barat, Munawir Dio menerangkan, momentum Muswil sangat penting. Karena, akan memilih presidium wilayah. Nah, hasil pemilihan itulah yang akan menjadi nahkoda jalanya KAHMI Sultra 5 tahun kedepan.
Sebagai pemilik suara, mantan anggota DPRD Muna Barat itu melihat pemilihan itu sebagai momentum yang baik untuk mendorong, mensuport dan mendukungan kader-kader terbaik KAHMI di jazirah Sulawesi Tenggara yang ingin mencalonkan diri sebagai presidium majelis wilayah KAHMI.
"Kami dari MD KAHMI Muna Barat sudah satukan pendapat mendorong Zahrir Baitul sebagai calon presidium majelis wilayah," kata Munawir Dio, Senin (29/8/2022).
Baca Juga: Randis di Muna Barat Bakal Dilabel
Munawir melihat, sosok Zahrir Baitul yang merupakan Ketua KAHMI Muna Barat periode 2017-2022 dan juga saat ini sebagai anggota DPRD Muna merupakan figur yang tepat, karena memiliki waktu serta semangat yang tinggi bekerja untuk berorganisasi.
"Kami juga melihat Zahrir Baitul memiliki integritas dan kapabilitas. Begitu juga bila dilhat dari representasi calon berdasarkan latar belakang profesi, beliau (Zahrir) juga sangat tepat," ujarnya.
Baca Juga: Pj Bupati Kolaka Utara Minta ASN Beri Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat
Agar majelis wilayah lebih dinamis, Munawir menyarankan agar majelis wilayah mengakomodir para calon presidium dari beragam profesi.
Sementara itu, Zahrir Baitul menyampaikan apresiasi atas dukungan dari KAHMI Muna Barat. Ia memastikan akan maju menacalonkan diri sebagai presidium wilayah di Muswil.
"Insya Allah saya akan maju. Saat ini, saya sementara melakukan konsolidasi," tandasnya. (B)
Penulis: Sunaryo
Editor: Kardin