La Ode Azhar Ajak Masyarakat Pilih AJP-ASLI untuk Tuntaskan Pembangunan

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Selasa, 10 September 2024
0 dilihat
La Ode Azhar Ajak Masyarakat Pilih AJP-ASLI untuk Tuntaskan Pembangunan
Aksan Jaya Putra (kiri), Andi Sulolipu (tengah) La Ode Azhar (Kanan) saat menyapa warga Kasilampe. Foto: Ist.

" Bapaslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Aksan Jaya Putra-Andi Sulolipu (AJP-ASLI) melakukan kampanye dialogis di Kelurahan Kasilampe, Kecamatan Kendari, Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Bakal pasangan calon (bapaslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari, Aksan Jaya Putra-Andi Sulolipu (AJP-ASLI) melakukan kampanye dialogis di Kelurahan Kasilampe, Kecamatan Kendari, Kota Kendari, Senin (9/9/2024) malam.

Kampanye itu turut dihadiri sejumlah politisi Partai Golkar, salah satunya La Ode Azhar, yang juga anggota DPRD Kota Kendari periode 2024-2029.

Pada kesempatan itu, La Ode Azhar menyampaikan bahwa banyak program pembangunan yang sampai saat ini belum maksimal dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari.

Hal itu dikarenakan keterbatasan dirinya di DPRD dalam mengawal aspirasi masyarakat di legislatif. Namun, kata dia, untuk mewujudkan aspirasi masyarakat tersebut, ia mengajak memilih pasangan AJP-ASLI.

Baca Juga: Tokoh Masyarakat Kecamatan Kendari Anggap AJP-ASLI Layak Pimpin Kota Lulo

"Banyak yang telah kita intervensi namun belum tuntas. Untuk menuntaskan program yang kami canangkan, pilih AJP-ASLI," ucap dia di hadapan ratusan warga Kasilampe.

Dirinya mengaku untuk bisa menuntaskan program tersebut, perlu ada dukungan dari pemerintah. Sehingga dengan memilih pasangan AJP-ASLI, dirinya yakin bisa menuntaskan program yang belum tuntas.

Baca Juga: Lakukan Tes Kesehatan, AJP-ASLI Sebut Proses Tercepat

"Kalau mau terealisasi semua program, yah harus Wali kota Kendari dari Golkar. InsyaAllah, kita bisa tuntaskan semua aspirasi warga", tegasnya.

Dia menambahkan, ketika pasangan AJP-ASLI terpilih, secara otomatis dukungan di DPRD untuk program yang dicanangkan kepada masyarakat sangat mudah direalisasikan.

"Yang jadi pemenang pemilu tahun ini dari Golkar, calon Wali Kota Kendari juga dari Golkar, jadi, tidak ada alasan lagi untuk tidak menyelesaikan semua program untuk masyarakat," pungkasnya. (C)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga