Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia ke 5

Merdiyanto , telisik indonesia
Rabu, 16 Oktober 2024
0 dilihat
Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Indonesia ke 5
Klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia. Foto: Repro Reuters

" Timnas Indonesia untuk pertama kalinya gagal memetik poin setelah kalah 2-1 dari China, dengan hasil itu Timnas Indonesia belum beranjak dari Zona Merah, Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 "

JAKARTA, TELISIK.ID - Timnas Indonesia untuk pertama kalinya gagal memetik poin setelah kalah 2-1 dari China, dengan hasil itu Timnas Indonesia belum beranjak dari Zona Merah, Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pertandingan antara Indonesia vs China akan dihelat di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024), dengan waktu kick-off pukul 19.00 WIB.

Gol China tercipta melalui Behram Abduweli (21') dan Zhang Yuning (44'). Sedangkan Timnas Indonesia hanya bisa membalas satu melalui Thom Haye (86').

Dilansir dari Sindonews .com, dari 10 pertemuan terakhir, Timnas Indonesia hanya mampu meraih kemenangan sebanyak tiga kali atas China, dengan tujuh kekalahan menjadi catatan buruk yang terus berlanjut.

Meskipun kalah, statistik pertandingan menunjukkan bahwa Timnas Indonesia sebenarnya menguasai jalannya pertandingan dengan persentase penguasaan bola mencapai 75 persen.

Timnas Indonesia tidak hanya unggul dalam penguasaan bola, tetapi juga dalam menciptakan peluang dengan 14 percobaan, 6 di antaranya mengancam gawang lawan.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: China Bantai Indonesia 2-1

Meskipun China hanya mampu melepaskan lima tembakan, tiga di antaranya tepat sasaran, namun efektifitas mereka dalam memanfaatkan peluang menjadi pembeda dalam pertandingan ini.

Sebaliknya, Timnas Indonesia, meski mendominasi penguasaan bola, kurang kreatif dalam membangun serangan dan memaksimalkan peluang yang ada.

Hingga saat ini, Jepang masih memimpin klasemen Grup C dengan raihan 10 poin, seperti dilansir dari Okezone.com, Selasa (15/10/2024).

Setelah meraih tiga kemenangan beruntun, langkah Jepang terhenti di matchday keempat. Bertanding di kandang sendiri, Samurai Biru hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Australia.

Posisi kedua klasemen Grup C saat ini ditempati oleh Australia dengan koleksi 5 poin. Hasil ini didapat dari 1 kemenangan, 2 hasil imbang, dan 1 kekalahan. Peluang Socceroos untuk lolos ke babak berikutnya masih terbuka lebar.

Posisi ketiga dan keempat klasemen ditempati oleh Arab Saudi dan Bahrain yang sama-sama memiliki 4 poin dari 3 pertandingan yang telah mereka jalani. Keduanya masih memiliki peluang untuk memperbaiki posisi di klasemen.

Pertandingan antara Arab Saudi dan Bahrain di matchday keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan digelar pada Rabu, 16 Oktober 2024, dini hari WIB.

Untuk posisi kelima dan keenam ditempati Indonesia dan China dengan mengoleksi tiga angka, China kalah selisih gol dari Indonesia yang baru menelan kekalahan pertamanya.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs China

Berikut Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia 

1. Jepang: Main 4; Menang 3; Seri 1; Kalah 0; Poin 10; Selisih Gol 14 (15-1)

2. Australia: Main 4; Menang 1; Seri 2; Kalah 1; Poin 5; Selisih Gol 1 (4-3)

3. Arab Saudi: Main 3; Menang 1; Seri 1; Kalah 1; Poin 4; Selisih Gol -1 (3-4)

4. Bahrain: Main 3; Menang 1; Seri 1; Kalah 1; Poin 4; Selisih Gol -4 (3-7)

5. Indonesia: Main 4; Menang 0; Seri 0; Kalah 1; Poin 3; Selisih Gol -1 (4-5)

6. China: Main 4; Menang 1; Seri 0; Kalah 3; Poin 3; Selisih Gol -9 (4-13). (C)

Penulis: Merdiyanto

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga