Kolam Renang, Destinasi Wisata Baru yang Ramai Dikunjungi di Konawe

Muhamad Surya Putra, telisik indonesia
Sabtu, 22 Mei 2021
0 dilihat
Kolam Renang, Destinasi Wisata Baru yang Ramai Dikunjungi di Konawe
Destinasi wisata kolam renang bermunculan di Konawe. Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

" Tempat kolam renang anak dan dewasa terpisah. "

KONAWE, TELISIK.ID - Kabupaten Konawe terkenal dengan wisata pegunungan dan air terjunnya yang indah memanjakan mata.

Namun belakangan, wisata kolam renang baru banyak bermunculan di Konawe, jadi pilihan destinasi wisata untuk menghabiskan waktu akhir pekan.

Digandrungi anak-anak hingga remaja, destinasi wisata kolam renang ini memiliki wahana bom air, papan seluncuran, dan juga ada gazebo untuk beristirahat.

Menikmati wisata kolam renang cukup terjangkau, hanya Rp 10.000 hingga Rp 25.000 untuk anak-anak sampai dewasa.

Salah satu pengunjung, Arsyita mengatakan, hampir setiap akhir pekan ia dan keluarga menikmati wisata kolam renang yang tak jauh dari rumahnya itu.

Baca juga: Keindahan Sunset di Jembatan Bakau Kabaena

Baca juga: Wisata Tersembunyi Danau Sole, Seram Bagian Timur Maluku

Menurutnya, tempatnya yang nyaman dan indah jadi sangat direkomendasikan untuk wisata keluarga.

"Tempat kolam renang anak dan dewasa terpisah," ungkap Arsyita, Sabtu (22/5/2021).

Selain bersih, juga disediakan tempat sampah ramah lingkungan. Kolam renang di Konawe juga didesain rapi, dengan aneka warna yang menarik.

Penulis merasakan betul semua destinasi wisata yang berjumlah belasan ini. Warga Konawe tak perlu lagi jauh-jauh ke Kota Kendari untuk menikmati wisata kolam renang.

Salah satu kolam renang yang banyak dikunjungi adalah kolam renang Putri Kembar yang terletak di Kelurahan Lalosabila, Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe. Ada pula Lalonona Park 2 yang ada di Kecamatan Amonggedo, serta kolam renang Nugraha di Kecamatan Unaaha.

Jarak dari pusat Kabupaten Konawe ke kolam renang beragam, dari 5 menit hingga 20 menit waktu tempuh dengan berkendara. (B)

Reporter: Muh. Surya Putra

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga