Masa Jabatan Berakhir, Nur Rahman-Abbas Titip Program ke ASN

Muh. Risal H, telisik indonesia
Senin, 22 Agustus 2022
0 dilihat
Masa Jabatan Berakhir, Nur Rahman-Abbas Titip Program ke ASN
Wakil Bupati, Abbas bersama Bupati Kolaka Utara, Nur Rahman Umar menyampaikan sambutan perpisahan dihadapan sejumlah ASN. Foto: Muh.Risal H/Telisik

" Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara, Nur Rahman Umar-Abbas, memimpin apel pagi untuk yang terakhir kalinya di masa kepemimpinan mereka berdua "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara, Nur Rahman Umar-Abbas, memimpin apel pagi untuk yang terakhir kalinya di masa kepemimpinan mereka berdua.

Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Aspirasi Lasusua, Senin (22/8/2022) dihadiri Kepala OPD, camat, kepala desa, lurah dan ribuan ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Kolaka Utara.

Pada kesempatan terakhir ini, Nur Rahman menyampaikan rasa terimakasih kepada para ASN yang selama 5 tahun berjibaku bekerjasama dengan pemerintah kabupaten menuntaskan progam kerja yang telah dicanangkan.

"Melalui kesempatan ini saya, baik sebagai pribadi maupun selaku bupati menyampaikan terimakasih banyak atas kebersamaan dan juga kerja keras para ASN dalam melaksanakan tugas pokok mensukseskan program pemerintah," katanya.

Meski demikian, Nur Rahman sadar jika ada  sebagian program kerja yang belum terlaksana maksimal. Untuk itu, ia berharap program-program tersebut mendapat pengawalan dari para ASN.

"Olehnya itu, saya titipkan kepada para ASN program-program yang belum terlaksana dengan tuntutas, agar dikawal dan dilaksanakan dengan semangat sebagai bentuk pengabdian kita kepada masyarakat Kolaka Utara," terangnya.

Baca Juga: Masa Jabatan Bupati Berakhir, Bombana dan Kolaka Utara Dipimpin Pelaksana Harian

Pasangan Abbas itu juga menyampaikan permohonan maaf kepada para ASN, jika selama 5 tahun berinteraksi ada kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja.

"Melalui kesempatan ini dengan hormat saya meminta maaf, pasti saya tidak pernah berniat buruk kepada kita semua. Kalau toh ada tutur kata yang mungkin terdengar kasar, saya selaku manusia biasa mungkin khilaf atau didorong semangat kerja tinggi sehingga Bapak dan Ibu sekalian merasa tersinggungan," ujarnya.

Mungkin bagi ASN lanjutnya, ada merasa kecewa karena mungkin keinginannya tidak terpenuhi.

"Selaku pimpinan, kebijakan seperti ini memang problem yang sangat berat. Tapi ingatlah, tidak ada sedikitpun niat dalam hati untuk membenci kalian," terangnya.  

Pernyataan serupa disampaikan Wakil Bupati Kolaka Utara, Abbas saat menyampaikan sambutannya.

"Tidak ada yang abadi di dunia ini, semua akan ditinggalkan termasuk pangkat dan jabatan. Olehnya itu, dengan berakhirnya masa jabatan kami, mungkin ada yang bersedih dan mungkin juga gembira dan itu manusiawi," imbuhnya.

Wabup juga meminta, jika sekiranya selama ia memimpin bersama Bupati Kolaka Utara, ada kesalahan baik dalam bentuk perkataan maupun perbuatan agar kiranya dimaafkan.

Baca Juga: Beri Pelatihan untuk Pemilu 2024, KPU Jawa Timur Kerahkan Petugas Khusus ke Pemilih Disabilitas

"Lima tahun kepemimpinan An-Nur tentu banyak suka dan duka, olehnya itu, saya minta kepada rekan-rekan ASN jika selama ini ada perbuatan dan tutur kata yang kurang berkenan," ucapnya.

Politisi PKB ini juga meminta kepada para ASN, jika memang ada salah dan khilafah tidak perlu dibesar-besarkan.

"Saya mengakui mungkin terkadang suara saya keras, tapi itu saya lakukan semata-mata karena saya sayang kepada kita semua dan saya ingin kita memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Kolaka Utara," pungkasnya.

Diakhir sambutannya, Abbas berpesan kepada para ASN khususnya Kepala OPD konsisten mengawal program kerja yang selama ini belum sempat dituntaskan pasangan An-Nur. (B)

Penulis: Muh Risal H

Editor: Kardin

Baca Juga