Miss V Bau Setelah Berhubungan Seks? Hilangkan dengan Ini

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Rabu, 31 Mei 2023
0 dilihat
Miss V Bau Setelah Berhubungan Seks? Hilangkan dengan Ini
Miss V berbau tak sedap setelah berhubungan seks bisa disebabkan banyak faktor, namun hal itu tidak bahaya jika tak disertai keputihan. Foto: Okezone.com

" Jadi area sensitif di tubuh, miss V punya beragam masalah, salah satunya bau yang tidak sedap. Bau tak sedap setelah berhubungan seks bisa disebabkan oleh beberapa faktor "

KENDARI, TELISIK.ID - Jadi area sensitif di tubuh, miss V punya beragam masalah, salah satunya bau yang tidak sedap. Bau tak sedap setelah berhubungan seks bisa disebabkan oleh beberapa faktor.

Dilansir dari Health.detik.com, sperma yang ditinggalkan di vagina setelah berhubungan seks sebenarnya tidak ada bahayanya. Bau pada vagina, jika tidak disertai dengan keputihan, biasanya tidak ada masalahnya.

Itu bisa berasal dari kelenjar keringat dan folikel rambut di sekitar kelamin, yang bisa menahan bakteri dan menyebabkan bau tidak sedap. Tetapi, jika itu terus berlanjut, sebaiknya segera diperiksakan ke dokter, untuk mengetahui permasalahannya.

Baca Juga: Makanan Sehat bagi Pengidap Asam Lambung

Dikutip dari Bandung.viva.co.id, tetapi untuk menghilangkan bau vagina yang terlalu mencolok, Anda bisa mengikuti beberapa pengobatan rumahan yang sederhana dan efektif dengan menggunakan bahan alami, dikutip dari laman The Health Site.

1. Nanas

Ya, aroma nanas yang kuat membantu menghilangkan bau vagina. Anda bisa memasukkan nanas mentah ke dalam makanan Anda, atau Anda juga bisa minum satu atau dua gelas jus nanas setiap hari.

2. Cuka Sari Apel

Cuka sari apel adalah obat lain yang ampuh untuk menghilangkan bau vagina. Cuka apel membantu membuang racun yang menyebabkan bau amis pada vagina. Yang Anda butuhkan hanyalah 1 cangkir cuka sari apel.

Cukup tambahkan cuka ke bak mandi Anda dengan air dan biarkan meresap selama 20 menit. Anda juga bisa mencampurkan 2 sendok makan cuka apel ke dalam air hangat dan meminumnya.

Baca Juga: Bahan Alami Atasi Sunburn

Sampai bau busuk tersebut terobati, rendam dalam air cuka sehari sekali atau minum air cuka apel 2 kali sehari. Bahan alami ini sarat dengan sifat antibakteri yang akan membantu membunuh kuman penyebab bau karena bersifat asam.

3. Bawang Putih

Ini dapat dianggap sebagai obat terbaik untuk menghilangkan bau vagina. Ambil kain katun tipis, masukkan siung bawang putih ke dalamnya lalu bungkus.

Tempelkan tali pada kain tersebut, lalu masukkan ke dalam vagina Anda seperti tampon. Biarkan semalaman untuk menghilangkan bau vagina yang menyengat. (C)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga