Misteri Bambu Petuk, Pusaka yang Dipercaya Dihuni Makhluk Halus dan Bernilai Miliaran Rupiah

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Sabtu, 05 Agustus 2023
0 dilihat
Misteri Bambu Petuk, Pusaka yang Dipercaya Dihuni Makhluk Halus dan Bernilai Miliaran Rupiah
Bambu petuk atau piring petuk, diyakini dihuni makhluk halus. Diyakini bisa mendatangkan rezeki bagi pemiliknya. Foto: Ist.

" Bambu petuk, sebuah benda yang mungkin asing bagi sebagian orang, namun bagi para pecinta tanaman dan hal-hal mistis, menjadi pusaka yang kerap diperbincangkan karena dipercaya membawa keberuntungan bagi sang pemilik "

KENDARI, TELISIK.ID - Bambu petuk, sebuah benda yang mungkin asing bagi sebagian orang, namun bagi para pecinta tanaman dan hal-hal mistis, menjadi pusaka yang kerap diperbincangkan karena dipercaya membawa keberuntungan bagi sang pemilik.

Bambu ini memiliki batang buku atau ruas yang saling berhadapan, diakui memiliki kekuatan magis yang luar biasa, dikenal sebagai tempat bersemayamnya makhluk halus.

Kisah mengenai bambu petuk menjadi semakin menarik ketika ditemukan bahwa benda ini diklaim memiliki harga miliaran rupiah. Di Sulawesi Tenggara, khususnya di Kabupaten Muna, seorang perantara bernama Irham yang menghubungkan pemilik dan pembeli mengungkapkan, jika bambu tersebut banyak yang tidak asli alias palsu.

Baca Juga: Mistik: Wanita Ini Kemasukan Roh Jahat saat Ajak Orang Bermain Kartu

"Dari tahun 2015 sampai sekarang, yang membawa bambu ini tidak pernah barang asli, selalunya buatan tangan," ucapnya, Sabtu (5/8/2023).

Bukan hal yang aneh jika bambu petuk berharga fantastis. Peminat dari Jakarta bahkan rela membayar belasan miliar rupiah per onsnya untuk mendapatkan bambu petuk asli yang tumbuh tanpa rekayasa.

Diyakini, bambu petuk yang benar-benar asli akan membawa keberuntungan dan rezeki bagi pemiliknya, seperti yang diyakini Umar Hamid.

Bambu petuk memiliki daya tarik mistis yang tak terbantahkan. Melansir detik.com, benda ini dipercaya membawa kekayaan bagi pemiliknya. Kekuatan magisnya terletak pada pertemuan ruas yang disebut sebagai tempat bersemayamnya makhluk halus, sebuah keyakinan yang telah dipegang sejak lama.

Baca Juga: Mistik: Gelang Akar Bahar yang Konon Bisa Tangkal Santet

Pring petuk atau bambu petuk telah ada selama tiga dekade, mengundang kekaguman dari banyak kolektor seperti Soemarto, seorang warga Desa Wonokalang, Kecamatan Krian, Sidoarjo.

"Terkait pring petuk ini ada khodamnya kami belum membuktikan," kata Soemarto, mengisyaratkan keberadaan khodam, entitas gaib, di dalam bambu petuk ini masih menjadi misteri.

Mitos seputar bambu petuk juga menyebutkan bahwa benda ini memiliki kekuatan gaib yang mampu mempengaruhi kehidupan pemiliknya. Meskipun sejauh ini hanya berupa cerita yang masih perlu pembuktian lebih lanjut, namun tak bisa dipungkiri bahwa kepercayaan masyarakat terhadap bambu petuk telah berlangsung secara turun-temurun. (B)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga