Muna Bakal Kedatangan 120 KK Warga Trans Asal Bantul dan Serang

Sunaryo, telisik indonesia
Kamis, 27 Mei 2021
0 dilihat
Muna Bakal Kedatangan 120 KK Warga Trans Asal Bantul dan Serang
Bupati Muna, LM Rusman Emba meneken MoU pembangunan dan penempatan tansmigrasi antar daerah. Foto: Ist.

" Penempatan warga transnya tahun ini dan tahun 2022. "

MUNA, TELISIK.ID - Pembangunan kawasan transmigrasi di Kabupaten Muna mendapat apresiasi dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (KDPDTT).

Kawasan pemukiman transmigrasi di beberapa lokasi di wilayah Muna Timur Raya (Mutiara) semuanya berhasil. Tak pelak, KDPDTT, kembali meluncurkan program pembangunan dan penempatan transmigrasi di tahun 2022 mendatang sebanyak 120 kepala keluarga (KK) yang berasal dari Kabupaten Bantul, Yogyakarta dan Serang, Banten.

Pembangunan dan penempatan transmigrasi itu ditandai dengan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) antara Bupati Muna, LM Rusman Emba, Bupati Bantul dan Sragen yang disaksikan Mendes PDTT, Abdul Halim Iskandar, serta Wakil Ketua Komisi V DPR-RI, Ridwan Bae dan Dirjen Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi, Aisyah Gamawati, Kamis (27/5/2021).

Baca juga: 10 Kali Raih Opini WTP, Ini Catatan BPK RI untuk Pemprov Jatim

Baca juga: Dua Benteng dan Makam Tua di Bombana Ditetapkan Sebagai Situs Cagar Budaya

Kepala Dinas (Kadis) Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Nakertrans) Muna, Fajaruddin Wunanto menerangkan, 120 KM warga trans itu bakal ditempatkan di dua UPT di kawasan Mutiara. Rincianya, 20 KK di UPT Raimuna dan 100 KK di UPT Moolo.

"Penempatan warga transnya tahun ini dan tahun 2022," kata Fajaruddin melalui sambungan telepon.

Dengan adanya tambahan penempatan warga trans itu, otomatis akan ada pula penganggaran yang dikucurkan KDPDTT untuk pembangunan sarana dan prasaran pemukiman di UPT Raimuna dan Moolo. Sesuai rencana, pembahasan anggaranya akan dilakukan pada Sabtu (29/5/2021) mendatang.

"Kita masuk di desk III bersama Muna Barat (Mubar), Konawe Selatan (Konsel), dan Konawe Utara (Konut)," pungkasnya. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga