Pawai Budaya HUT Buton Utara Diwarnai Hujan, Selfi LIDA Sudah di Rujab Bupati

Aris, telisik indonesia
Rabu, 29 Juni 2022
0 dilihat
Pawai Budaya HUT Buton Utara Diwarnai Hujan, Selfi LIDA Sudah di Rujab Bupati
Pawai budaya yang digelar pada Rabu (29/6/2022) dalam rangkaian memperingati hari ulang tahun (HUT) Kabupaten Buton Utara ke-15 diwarnai hujan. Foto: Aris/Telisik

" Pawai budaya yang digelar Rabu (29/6/2022) dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Buton Utara ke-15 diwarnai hujan "

BUTON UTARA, TELISIK.ID - Pawai budaya yang digelar Rabu (29/6/2022) dalam rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Buton Utara ke-15 diwarnai hujan.

Namun hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Kulisusu, tidak menyurutkan semangat para peserta pawai budaya yang dimulai sekitar pukul 8.30 Wita hingga sekira pukul 11.30 Wita.

Pawai itu diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten Buton Utara. Selain itu, turut berpartisipasi organisasi Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Buton Utara, Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan komunitas pengusaha online Kabupaten Buton Utara.

Terpantau, meski sempat diguyur hujan, para peserta pawai budaya yang start dari depan kantor Bappeda tetap berlanjut dan berhenti sampai di depan rumah jabatan (rujab) Bupati Buton Utara.

Di depan Rujab, setiap perwakilan peserta pawai terlihat menampilkan pertunjukan berupa silat manca dan tarian-tarian di hadapan Bupati Ridwan Zakaria, Wakil Bupati Ahali dan Sekretaris Daerah (Sekda) Muh Hardhy Muslim. Turut serta jajaran Polres Buton Utara dan Kodim 1429 Buton Utara.

Terlihat juga, setiap perwakilan peserta pawai memberikan pengalungan dan buket bunga kepada Bupati Ridwan Zakaria yang duduk didampingi sang Istri, Muniarti Ridwan, Wakil Bupati Ahali dan Sekda.

Baca Juga: Pesta Usai, Bupati Konawe Selatan Lantik 86 Kepala Desa Terpilih

Sementara di lapangan islamic center yang menjadi pusat HUT Buton Utara, saat ini tengah dipenuhi puluhan stand pameran seluruh OPD dan instansi perbankan, Polres Buton Utara dan Kodim 1429 Buton Utara serta beberapa organisasi lain juga turut menyiapkan stand pameran.

Terpantau, pukul 16.36 Wita, Bupati Ridwan Zakaria, Wakil Bupati Ahali, Sekda Hardhy Muslim serta Ketua DPRD Buton Utara, Rukman Basri datang memantau lapangan islamic center yang menjadi pusat HUT Buton Utara, tepatnya jatuh pada 2 Juli 2022.

Selain itu, antusiasme masyarakat Kabupaten Buton Utara juga terlihat mendatangi lapangan islamic center.

Baca Juga: Pj Bupati Muna Barat Perintahkan ULP Lelang Terbuka, Jangan Catut Namanya untuk Dapat Proyek

Diketahui pada HUT Buton Utara kali ini, pemkab mengundang Selfi penyanyi liga dangdut atau dikenal Selfi LIDA untuk memeriahkan pembukaan HUT, Rabu malam ini (29/6/2022). Saat ini Selfi sudah berada di rujab bupati.

Sebelumnya  BMKG Sulawesi Tenggara merilis prakiraan cuaca, disebutkan bahwa pukul 14.40 Wita wilayah Buton Utara tepatnya di Wakorumba Utara berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada pukul 15:10 Wita. (B)

Penulis: Aris

Editor: Musdar

Baca Juga