Pemkab Konawe Target Cetak Pemain Sepak Bola Handal
Sigit Purnomo, telisik indonesia
Minggu, 30 Oktober 2022
0 dilihat
Sekda Kabupaten Konawe, Saat menghadiri Turnamen sepak bola. Foto: Sigit Purnomo/Telisik
" Olahraga sepak bola di Konawe tengah digencarkan, beberapa turnamen pun telah digelar baik oleh pemerintah daerah (Pemda) maupun pihak swasta dan lembaga lain "
KONAWE, TELISIK.ID - Olahraga sepak bola di Konawe tengah digencarkan, beberapa turnamen pun telah digelar baik oleh pemerintah daerah (Pemda) maupun pihak swasta dan lembaga lain.
Sepak bola di Konawe memang punya tempat tersendiri di hati masyarakatnya. Meski demikian persepakbolaan Konawe belum bisa dikatakan telah maju.
Untuk itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe, Ferdinand Sapan mengharapkan, agar sepak bola di Kabupaten Konawe semakin maju dan mampu memberikan prestasi kepada Pemkab Konawe
"Sehingga menjadi kebanggaan terhadap daerah dan masyarakat Konawe," ungkapnya, Minggu (30/10/2022).
Baca Juga: 27 Murid SDN 17 Liangkabori Keracunan Diduga karena Mi Kadaluwarsa
Ia juga mengatakan, kemajuan sepak bola Konawe adalah tanggungjawab kolektif atau bersama. Sehingga, sepak bola Konawe mampu bersaing di kancah nasional bahkan internasional.
Ia juga berharap, dengan seringnya digelar turnamen-turnamen sepak bola di Konawe, para atlet dapat memberikan prestasi kepada Pemda dan menjadi kebanggaan masyarakat.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Konawe, Jahiyuddin mengatakan, turnamen sepak bola ini adalah turnamen antar kecamatan lingkup Kabupaten Konawe.
"Turnamen ini, diikuti 28 kecamatan yang ada di Konawe,” ungkapnya
Jahiyuddin menuturkan, turnamen tersebut adalah tempat bersilaturahmi antar kecamatan. Juga tempat pemersatu pemuda yang ada di Kabupaten Konawe.
Baca Juga: Peternak Konawe Keciprat Bantuan 120 Ekor Sapi
Adapun hadiah yang didapatkan pemenang, yakni juara pertama mendapatkan piala bergilir dan uang pembinaan sebesar Rp 15 juta. Juara kedua mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 10 juta.
Sedangkan untuk juara ke tiga mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 5 juta, juara ke empat mendapatkan piala dan uang pembinaan sebesar Rp 2,5 juta.
Selain itu ada juga hadiah khusus bagi pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak, di mana masing-masing mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 1 juta. (B-Adv)
Penulis: Sigit Purnomo
Editor: Kardin