Pj Gubernur Ungkap Kasus K3 Meningkat di Sulawesi Tenggara Selama Tiga Tahun

Erni Yanti, telisik indonesia
Senin, 15 Januari 2024
0 dilihat
Pj Gubernur Ungkap Kasus K3 Meningkat di Sulawesi Tenggara Selama Tiga Tahun
Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto membeberkan beberapa perusahaan di Sulawesi Tenggara tanpa kecelakaan kerja. Foto: Facebook Biro Adm Pemrov Sultra

" Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto membeberkan dan memberi penghargaan pada perusaahaan tanpa kecelakaan kerja di Bumi Anoa "

KENDARI, TELISIK.ID - Pj Gubernur Sulawesi Tenggara, Andap Budhi Revianto membeberkan dan memberi penghargaan pada perusaahaan tanpa kecelakaan kerja di Bumi Anoa.

Andap memberikan apresiasi terhadap perusahaan-perusahaan yang selama 3 tahun terakhir zero accident. Hal ini untuk memotivasi perusahaan yang masih terdapat kecelakaan kerja.

"Dari tahun ke tahun di tempat kita ada peningkatan signifikan. Pada tahun 2021 terjadi kenaikan kecelakaan kerja pada 60 perusahaan. Pada tahun 2022 meningkat kecelakaan kerja di 110 perusahaan. Tahun 2023 naik lagi menjadi 210 perusahaan," jelas Andap, Senin (15/1/2023).

Baca Juga: Berkaca dari Pemilu 2019, KPU Sulawesi Tenggara Mantapkan Persiapan dan Gandeng BPJS

Andap berharap dan mengajak seluruh perusahaan di Sulawesi Tenggara untuk menjadikan aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sebagai isu penting yang paling utama. Andap juga mengatakan K3 ini menjadi tanggungjawab semua pihak.

"Tolong perhatikan keselamatan kerja, teman-teman masih dibutuhkan keluarga. Teman-teman masih dibutuhkan bangsa dan negara. Teman-teman masih dibutuhkan masyarakat Provinsi Sulawesi Temggara. Mari saling mengingatkan dalam kebaikan," harapnya.

Pada kesempatan tersebut, Andap Budhi Revianto menyerahkan penghargaan dan bantuan ahli waris dari Pemprov Sulawesi Tenggara melalui Dinas Transnaker Sulawesi Tenggara kepada perusahaan yang memiliki pencapaian penerapan jumlah jam kerja dan kecelakaan nihil.

"Kepada PT. DSSP Power Kendari dalam bidang pembangkit listrik, PT. Apollo Nickel Indonesia dalam bidang pertambangan dan PT. Putra Perkasa Abadi dalam bidang pertambangan," ungkapnya.

Andap juga menekankan untuk menjaga keberlangsungan usaha dengan mensosialisasikan, memahami keselamatan  termasuk menyiapkan alat pelindung diri. Ukuran keberhasilannya adalah menurunnya angka kecelakaan kerja, memberdayakan pengawas ketenagakerjaan untuk lebih intens memonitoring.

Sementara itu, PT DSSP Power Kendari yang memperoleh penghargaan menyampaikan bahwa keberhasilan merupakan kerja keras dan komitemen mewujudkan K3.

"Ini merupakan hasil kerja keras bahu membahu, tidak hanya karyawan, baik kontraktor maupun vendor. Dan ini menjadi bukti bahwa perusahaan berkomitmen mewujudkan K3. Kita punya sistem manajemen K3 yang berorientasi pada pencegahan," ucap Hasmunur, perwakilan DSSP Power Kendari.

Baca Juga: Pj Bupati Kolaka Resmi Dilantik, Andap Ingatkan Program Nasional yang Harus Dijalankan

Hal itu disampaikan dalam upacara memperingati bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2024. Terlihat peserta diikuti oleh seluruh ASN dan non ASN lingkup Pemprov Sulawrsi Tenggara dan perwakilan masing masing perusahaan se-Sulawesi Tenggara.

Turut hadir yakni para unsur Forkopimda Provinsi Sulawesi Tenggara, Sekretaris Daerah Sulawesi Tenggara, Asrun Lio, dan seluruh kepala perangkat daerah lingkup Pemprov Sulawesi Tenggara.

Peringatan hari K3 tahun 2024 mengusung tema "Budayakan K3, Sehat dan Selamat dalam Bekerja, Terjaga Keberlangsungan Usaha." (B)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga