Putra Sulawesi Tenggara Wakili Indonesia 4th ASEAN India Youth Summit

Febry Jahra Lestiani, telisik indonesia
Kamis, 23 Februari 2023
0 dilihat
Putra Sulawesi Tenggara Wakili Indonesia 4th ASEAN India Youth Summit
Muhammad Khaerul Rijal merupakan Duta Muda ASEAN 2019 yang berasal dari Sulawesi Tenggara dan berhasil menjadi perwakilan Indonesia di 4th ASEAN India Youth Summit. Foto: Ist.

" Duta Muda ASEAN yang merupakan putra daerah Sulawesi Tenggara, berangkat ke India mewakili Indonesia dalam rangka 4th ASEAN India Youth Summit "

KENDARI, TELISIK.ID - Tak tanggung-tanggung, Duta Muda ASEAN yang juga merupakan putra daerah Sulawesi Tenggara, berangkat ke India mewakili Indonesia dalam rangka 4th ASEAN India Youth Summit, 14 Februari 2023 lalu.

Kegiatan ini merupakan sebuah konferensi internasional dalam rangka memperkuat hubungan diplomasi ASEAN dan India melalui konferensi kepemudaan sebagai calon pemimpin masa depan ASEAN-India.

Muhammad Khaerul Rijal, berangkat bersama delegasi Indonesia sebagai perwakilan dari Duta Muda ASEAN Indonesia yang ditunjuk oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga RI dan didukung oleh Kementerian Luar Negeri RI.

“Selama kurang lebih seminggu di India, kami mendapatkan pembekalan mengenai isu-isu terkini, hubungan internasional India dan ASEAN,” ucapnya, Kamis (23/2/2023).

Baca Juga: Tari Lariangi Khas Tolaki Tampil di Musyawarah Rakyat Ke-19

Peserta  juga dibekali pemahaman mengenai digitalisasi, entrepreneurship dan public policy yang mana ini akan dibutuhkan untuk memajukan kerja sama kedua belah pihak (ASEAN dan India).

Kegiatan ini mempunyai visi dan misi yakni menyiapkan para calon pemimpin masa depan ASEAN dan India yang pada akhirnya akan memajukan kerja sama diplomasi kedua belah pihak.

Baca Juga: The Hero of Buton La Karambau, Film Karya Pemuda Baubau Siap Tayang di Bioskop

“Harapan saya semoga saya dan delegasi lainnya dapat mengaplikasikan ilmu dan pengalaman yang sudah kami dapatkan di India dan dapat mewujudkan kerja sama yang lebih baik lagi antara India dan ASEAN,” ucapnya.

Selain itu, Wiwin Rahmawati, adik tingkat Muhammad Khaerul ketika di bangku kuliah mengatakan, ia menginginkan memperoleh informasi tentang kegiatan yang luar biasa seperti itu.

“Saya ingin dari pihak kampus ataupun pemerintah mendukung atau bahkan menawarkan putra putri daerah yang berkompeten untuk mengikuti even yang luar biasa,” ungkapnya. (B)

Penulis: Febry Jahra Lestiani

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga