Simak 8 Fitur Baru WhatsApp di Bulan Ini

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Senin, 10 Oktober 2022
0 dilihat
Simak 8 Fitur Baru WhatsApp di Bulan Ini
Platform WhatsApp terus melakukan pengembangan fitur untuk memanjakan para penggunanya. Foto: Repro shutteratock

" Salah satu platform perpesanan yang banyak diminati masyarakat adalah WhatsApp. Aplikasi ini pun terus mengembangkan fitur untuk para penggunanya "

JAKARTA, TELISIK.ID - Salah satu platform perpesanan yang banyak diminati masyarakat adalah WhatsApp. Aplikasi ini pun terus mengembangkan fitur untuk para penggunanya.

Dikutip dari whatsapp.com, WhatsApp merupakan aplikasi gratis yang menyediakan layanan bertukar pesan dan panggilan yang sederhana, aman, dan reliabel serta tersedia pada berbagai telepon di seluruh dunia.

Saat ini, lebih dari 2 miliar orang di lebih dari 180 negara menggunakan WhatsApp untuk tetap terhubung dengan teman dan keluarga, kapan pun dan di mana pun.

Baca Juga: Semakin Canggih, Begini Kehebatan Teknologi Al pada Kamera Smartphone

Melansir kompas.xom dari situs resmi WABetaInfo, Senin (10/10/2022), WhatsApp pada minggu ini mengunggah pembaruan terbaru WhatsApp beta untuk Android, iOS, dan Desktop. Pembaruan fitur itu antara lain:

1. Anggota di grup bisa sampai 1.024 orang

Beberapa bulan lalu, WhatsApp menambah jumlah orang yang bisa bergabung ke grup dari 256 menjadi 512.

Di minggu ini, WhatsApp kembali menambah jumlah kapasitas grup sehingga grup bisa menampung hingga 1.024 peserta.

Layanan ini sekarang tersedia untuk beberapa pengguna yang beruntung, yang mengunduh aplikasi stabil. Kemungkinan, fitur ini akan menjangkau lebih banyak orang selama beberapa minggu mendatang.

2. WhatsApp Premium

WhatsApp merilis paket berlangganan opsional untuk bisnis tertentu yakni WhatsApp Premium.

Hadirnya WhatsApp Premium, disebut bisa mempermudah bisnis.

Sebab, mereka dapat memanfaatkan tautan bisnis khusus dan kemampuan untuk menambahkan hingga 10 perangkat yang ditautkan.

3. Tidak bisa screenshot atau screen recording

WhatsApp akhirnya merilis versi tampilan pesan sekali lihat yang lebih baik pada pengguna yang menginstal pembaruan WhatsApp beta untuk Android 2.22.22.3.

Dalam pembaruan itu, pengguna tidak dapat lagi mengambil tangkapan layar (screenshot) atau rekaman layar (screen recording) ketika melihat pesan dan video sekali lihat.

4. Tampilan berbeda

Pembaruan juga dilakukan dalam fitur pesan dan video sekali lihat pada pengguna yang menginstal pembaruan WhatsApp beta untuk iOS 22.21.0.71 dari TestFlight.

5. Peningkatan privasi untuk Android

Setelah menginstal pembaruan WhatsApp beta untuk Android 2.22.22.5, beberapa pengguna akan mengetahui bahwa bagian privasi telah dipindahkan ke root.

6. Peningkatan privasi untuk iOS

Perubahan yang sama tentang bagian privasi juga tersedia untuk beberapa pengguna setelah menginstal pembaruan WhatsApp beta untuk iOS 22.21.0.72.

Baca Juga: Institut Sains Teknologi dan Kesehatan Aisyiyah Hadir di Kendari, Siapkan 3 Program Studi

7. Bisa lampirkan teks ke dokumen

Selain itu, dalam artikel tentang pembaruan WhatsApp beta untuk Android 2.22.22.7, ada update bahwa beberapa penguji beta dapat melampirkan teks ke dokumen sebelum membagikannya karena WhatsApp telah melengkapi dengan caption bar atau bilah teks.

8. Daftar peserta grup yang tertunda

Sementara itu, WhatsApp sedang mengerjakan daftar calon anggota grup yang tertunda, yang tersedia di pembaruan aplikasi beta iOS di masa mendatang.

Nah, itulah beberapa fitur yang saat ini dikembangkan oleh WhatsApp di bulan ini. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin

Baca Juga