Sulawesi Tenggara Kirim 100 Kontingen Porprov Korpri 2023 di Semarang

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Sabtu, 03 Juni 2023
0 dilihat
Sulawesi Tenggara Kirim 100 Kontingen Porprov Korpri 2023 di Semarang
Provinsi Sulawesi Tenggara menurunkan 100 kontingen dan atlet pada ajang PON XVI Korpri di Kota Semarang, Jawa Tengah. Foto: Nur Khumairah/Telisik

" Provinsi Sulawesi Tenggara menurunkan 100 kontingen pada ajang Pekan Olahraga Nasional XVI Korps ASN di Kota Semarang, Jawa Tengah "

KENDARI, TELISIK.ID - Provinsi Sulawesi Tenggara menurunkan 100 kontingen pada ajang Pekan Olahraga Nasional XVI Korps ASN di Kota Semarang, Jawa Tengah.

100 kontingen terdiri dari atlet, pelatih dan official, akan mengikuti  ajang Porprov Korpri 2023 di Kota Semarang. Rombongan akan berangkat pada 13 Juni 2023, dan kembali pada 24 Juni 2023 mendatang.

Sebanyak 10 cabang olahraga yang akan dipertandingkan, namun kontingen Sulawesi Tenggara hanya mengikuti 6 cabor di antaranya, gateball, basket, tenis meja, senam korpri, catur dan futsal.

Jumlah peserta kontingen berjumlah 100 orang terdiri dari atlet 62 orang, pelatih 6 orang, official atau panitia 23 orang dan dewan pengurus Korpri 9 orang.

Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara, Ali Mazi mengatakan, para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengikuti ajang tersebut selain melaksanakan tugas pokok keseharian sebagai abdi negara, abdi pemerintah dan abdi masyarakat, terpilihnya mereka sekaligus mewakili anggota Kopri yang berjumlah sekitar 12.000 pegawai.

Baca Juga: Kota Kendari Sabet Juara Umum Bridge di Porprov XIV Sulawesi Tenggara

"Tentu ini menjadi sebuah kebanggaan tersendiri. Namun, di balik itu tersimpan harapan agar mereka dapat meraih hasil yang maksimal," katanya, Sabtu (3/6/2023).

Ia berpesan agar kontingen Sulawesi Tenggara memusatkan perhatian pada perlombaan dan meraih prestasi terbaik dengan tetap menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh.

Event ini sebagai ajang untuk meraih prestasi, juga sebagai sarana memperkuat solidaritas dan soliditas antar anggota Korpri demi memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa dalam bingkai NKRI.

Selain itu, memberikan wadah pembinaan olahraga di lingkungan ASN, mengukur pencapaian pembinaan prestasi olahraga ASN di tingkat nasional, sebagai ajang pemersatu ASN berprestasi dan memelihara dan meningkatkan kesatuan dan persatuan bangsa khususnya ASN.

Baca Juga: Kota Kendari Juara Umum Porprov XIV Sulawesi Tenggara, Bonus Menanti Para Atlet

Kepala BKD Provinsi Sulawesi Tenggara yang juga merupakan Wakil Ketua Dewan Pengurus Korpri Sulawesi Tenggara, Zanuriah mengatakan, maksud dari kegiatan tersebut untuk memberikan wadah pembinaan olahraga di lingkungan ASN.

Ketua Korpri Sulawesi Tenggara, Sukanto Toding berpesan kepada kontingen yang akan berangkat untuk tetap menjaga kekompakan tim.

"Selamat bertanding, sehat dan sukses dan selalu menjunjung tinggi sportifitas," pungkasnya. (A)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga