Sungai Dangkal, Nelayan Pasuruan Kesulitan Mencari Nafkah

Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Senin, 08 Maret 2021
0 dilihat
Sungai Dangkal, Nelayan Pasuruan Kesulitan Mencari Nafkah
Pendangkalan sungai di Desa TambakLekok Pasuruan yang kurang perhatian dari Pemprov. Foto: Ist.

" Kondisi sungai di Desa TambakLekok Pasuruan saat ini dangkal karena menjadi tempat pembuangan kotoran hewan dari masyarakat di wilayah selatan desa. Dampaknya, nelayan yang akan pergi bekerja, kesulitan karena dangkal. "

SURABAYA, TELISIK.ID - Warga Desa TambakLekok Pasuruan, khususnya nelayan dan petani tambak garam, mengaku resah akibat kondisi wilayah pesisir yang kurang perhatian dari Pemprov Jatim.

Menurut salah satu warga TambakLekok Pasuruan, Mohammad Hadi saat dikonfirmasi Senin (8/3/2021) mengatakan, di wilayah Desa TambakLekok Pasuruan kondisi pesisir sangat memprihatinkan.

“Kondisi sungai di Desa TambakLekok Pasuruan saat ini dangkal karena menjadi tempat pembuangan kotoran hewan dari masyarakat di wilayah selatan desa. Dampaknya, nelayan yang akan pergi bekerja, kesulitan karena dangkal,” jelasnya, Senin (8/3/2021).

Baca juga: Viral: Seorang Wanita Terekam CCTV Diraba Tubuhnya dan Disuruh Oral Sex di Pinggir Jalan

Pria yang juga salah satu pengurus koperasi di desa tersebut mengatakan, pihaknya berharap agar Pemprov turun tangan atas kondisi masyarakat TambakLekok Pasuruan.

“Perlu ada pengerukan endapan akibat kondisi sungai dangkal tersebut. Nelayan dan petambak perlu perjuangan berat untuk bisa berangkat kerja,” jelasnya.

Tak hanya itu, kata Mohammad Hadi, selain pendangkalan sungai, sampai saat ini nelayan di Desa TambakLekok Pasuruan tak pernah mendapatkan bantuan dari Pemprov Jatim, di antaranya alat tangkap.

“Saya sebagai perwakilan nelayan berusaha berkomunikasi dengan pihak Pemprov Jatim. Namun, sampai saat ini tidak ada bantuan sama sekali dari Pemprov,” jelasnya. (B)

Reporter: Try Wahyudi Ari Setyawan

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga