TPU Punggolaka Tambah Puluhan Lubang Kubur untuk Jenazah COVID-19
Musdar, telisik indonesia
Jumat, 26 Februari 2021
0 dilihat
Lubang Kuburan untuk jenazah COVID-19. Foto: Repro Liputan6.com
" Berdasarkan data Satgas penanganan COVID-19 Kota Kendari, per Kamis (25/2/2021), kasus orang terpapar virus corona sebanyak 4.516 orang, 4.358 diantaranya sudah sembuh, 101 masih dalam perawatan dan 57 lainnya meninggal dunia. "
KENDARI, TELISIK.ID - Tempat Pemakaman Umum (TPU) Punggolaka Kota Kendari, kembali menambah lubang kubur untuk persiapan pemakaman jenazah COVID-19.
Penambahan dilakukan setelah lubang kubur yang disiapkan di atas lahan seluas 5.000 meter persegi, sebelumnya nyaris terisi semua.
Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pemakaman Punggolaka, Kota Kendari, Muhammad Idris mengatakan, Dinas PU Kota Kendari belum lama ini sudah menurunkan alat berat, untuk membersihkan lahan tambahan seluas 5.000 meter persegi, sekaligus menggali puluhan lubang.
"Baru Minggu lalu PU turun, 50 persediaan lubang," kata Idris, Jumat (26/2/2020).
Baca berita: DLHK Kendari Buka Donasi Sampah Agar Punya Nilai Ekonomi
Secara keseluruhan, lubang kubur yang tersedia di TPU Punggolaka sebanyak 56 lubang, di antaranya 50 lubang baru dan 6 merupakan lubang lama yang belum terisi.
Berdasarkan data Satgas penanganan COVID-19 Kota Kendari, per Kamis (25/2/2021), kasus orang terpapar virus corona sebanyak 4.516 orang, 4.358 diantaranya sudah sembuh, 101 masih dalam perawatan dan 57 lainnya meninggal dunia.
Sampai saat ini, jenazah COVID-19 yang dimakamkan di TPU Ponggolaka sekitar 80 orang.
Menurut Idris, jenazah COVID-19 yang dikuburkan di TPU bukan hanya dari Kota Kendari, namun ada sebagian jenazah rujukan dari luar kota. (B)
Reporter: Musdar
Editor: Fitrah Nugraha