UAD Yogyakarta Buat Konser dari Rumah

Affan Safani Adham, telisik indonesia
Jumat, 08 Mei 2020
0 dilihat
UAD Yogyakarta Buat Konser dari Rumah
Wakil Rektor UAD Yogyakarta Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Gatot Sugiharto, SH, MH turut andil dalam konser dari rumah. Foto: Affan/Telisik

" Dan sebagai sebuah persembahan sederhana bagi negeri Indonesia. "

YOGYAKARTA, TELISIK.ID - Wakil Rektor Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Gatot Sugiharto, SH, MH bersama Dr Dedi Pramono, M.Hum (Kepala Biro Kemahasiswaan dan Alumni) dan Danang Sukantar, MPd (Kepala Bidang Pengembangan Kemahasiswaan Bimawa UAD) turut andil dalam konser dari rumah yang dibuat awal Ramadhan 1441 Hijriyah, Jum'at (24/4/2020).

Konser ini merupakan karya penggabungan satu persatu rekaman video mahasiswa dan alumni dari rumah masing-masing, yang digagas oleh salah seorang pelatih minat dan bakat UAD Yogyakarta, khususnya di bidang musik, yaitu Nurjanah, S.KM.

Dengan sabar dan gigih, Janah panggilan akrabnya  mengupayakan agar karya seni ini bisa terwujud dalam waktu yang singkat di awal puasa Ramadhan.

Nurjanah, Staf Bidang Minat dan Bakat Bimawa UAD, mengatakan, konser dari rumah ini merupakan kolaborasi antara mahasiswa dan alumni UAD Yogyakarta.

"Dan sebagai sebuah persembahan sederhana bagi negeri Indonesia," kata Janah.

Baca juga: Begini Penjelasan UAS Soal Salat Idul Fitri di Rumah Saat Pandemi

Dia berharap melalui kegiatan itu semakin menambah kepedulian mahasiswa dan alumni UAD Yogyakarta terhadap negara Indonesia.

Dijelaskan Gatot Sugiharto, konser dari rumah yang digagas Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UAD Yogyakarta memilih lagunya Raisa berjudul "Nyawa dan Harapan". Dan didukung Aidil KDI, salah satu finalis delapan besar Kontes Dangdut TPI serta Arief Taqien yang pernah menjuarai nyanyi pop Peksiminas waktu itu, yang kini aktif sebagai pencipta lagu, penyanyi lagu religi dan MC.

"Hal itu sebagai wujud kreativitas dari bidang minat dan bakat agar mahasiswa dan alumni tetap bisa berkarya di tengah-tengah pandemi COVID-19," kata Gatot Sugiharto, Jum'at (8/5/2020).

Bagi Gatot, dalam pembuatan karya atau konser yang didukung 90 mahasiswa dan alumni itu, diharapkan bisa menyalurkan minat dan bakat serta berkarya.

"Meski dari rumah bersama para mahasiswa dan alumni," tandas Gatot Sugiharto.

Baca juga: Bagikan Paket Berisi Sampah, YouTuber Ferdian Paleka Ditangkap

Selain itu, kata Gatot, juga untuk mempererat silaturahmi antara kampus, mahasiswa dan alumni UAD Yogyakarta.

Karena konser dari rumah, maka pelaksanaannya pun tidak bersamaan. Namun, masing-masing partisipan hanya bernyanyi saja di rumah. Untuk pelaksanaannya diserahkan kepada Nurjanah, yang selanjutnya akan dilakukan penyesuaian dan penggabungan selama dua minggu.

Menurut Gatot, dalam karya ini tidak bisa dilepaskan nasihat serta andil dari Dr Dedi Pramono, M.Hum dan Danang Sukantar, M.Pd, yang selalu gigih dalam urusan pembinaan kemahasiswaan di lingkungan UAD Yogyakarta.

Kini, dalam waktu hanya 2,5 jam sudah tembus seribu pengunjung untuk menonton kreativitas tiada henti dari mahasiswa dan alumni UAD Yogyakarta dengan kreator dan penggagas seorang karyawati dari Bimawa UAD Yogyakarta.

Ditambahkan Danang Sukantar, karya itu untuk mengobati mahasiswa maupun yang mungkin sudah lupa atau kangen dengan suasana kampus UAD Yogyakarta.

Reporter: Affan Safani Adham

Editor: Sumarlin

Baca Juga