Usai Diperiksa KPK, Rusman Emba Yakin Tak Terlibat Dugaan Suap Dana PEN

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Senin, 17 Juli 2023
0 dilihat
Usai Diperiksa KPK, Rusman Emba Yakin Tak Terlibat Dugaan Suap Dana PEN
Bupati Muna, LM Rusman Emba menyampaikan klarifikasi terkait dugaan penyalahgunaaan dan PEN. Usai jalani pemeriksaan oleh KPK di Polda Sulawesi Tenggara. Foto: Ahmad Jaelani/Telisik

" Usai menjalani pemeriksaan intensif oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Mapolda Sulawesi Tenggara, Bupati Muna, LM Rusman Emba, dengan tegas membantah keterlibatan dirinya dalam kasus suap dana PEN "

KENDARI, TELISIK.ID - Usai menjalani pemeriksaan intensif oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Mapolda Sulawesi Tenggara, Bupati Muna, LM Rusman Emba, dengan tegas membantah keterlibatan dirinya dalam kasus suap dana PEN, Senin (17/7/2023).

Pengamatan Telisik.id, pukul 16.02 Wita keluar dari dalam ruangan, Rusman memberikan klarifikasi terkait kedekatannya dengan dua orang tersangka lainnya.

Dalam klarifikasi kepada awak media, Rusman menyatakan, meskipun ia mengenal dua orang tersangka lainnya secara pribadi, namun dia meyakini tidak ada keterlibatan dalam skandal suap tersebut.

Pemeriksaan oleh KPK itu memunculkan ketegangan di lingkungan politik dan masyarakat di wilayah tersebut.

Baca Juga: Bupati Muna Rusman Emba Sudah 3 Jam Diperiksa KPK Kasus Suap Dana PEN

"Secara personal saya mengenal, tapi hubunganya dengan PEN ini, saya hampir tidak pernah berkomunikasi. Kalau ada yang menyampaikan saya terlibat, nanti diserahkan pada penyelidikan selanjutnya," ucapnya.

Ia meyakini, dirinya tidak terlibat dalam skandal korupsi yang tengah mencuat ini.

"Saya tidak pernah ketemu saudara Gomberto dan Hardian dalam proses ini. Kalau ada pertimbangan lain saya jadi tersangka, buktikan di pengadilan," tambah politisi PDIP itu.

Rusman menyebut dana PEN yang diberikan sebesar Rp 233 miliar. Semua dialokasikan untuk kepentingan masyarakat.

"Peruntukannya untuk jalan-jalan di Kabupaten Muna. Kemudian saya juga membangun sarana industri yang sudah beratus-ratus tahun tidak pernah terbangun," katanya.

Baca Juga: Video: Ini Kekayaan Bupati Muna Rusman Emba Tersangka Kasus Suap Dana PEN, Harta Naik Miliaran

Sejak dijadikan tersangka oleh KPK, Rusman menjalani pemeriksaan intensif untuk mengungkap fakta-fakta terkait kasus itu. Dia tiba di Mapolda Sulawesi Tenggara sekitar pukul 10.10 Wita, dengan diiringi oleh sejumlah pendukung dan pengikut politiknya.

Rusman Emba juga tidak lupa meminta dukungan moril dari masyarakat dan para pendukungnya. Ia berharap agar dapat melewati kasus yang sedang menimpanya itu dengan baik dan membuktikan ketidakbersalahannya di hadapan pengadilan.

Kabid Humas Polda Sulawesi Tenggara, Kombes Pol Ferry Walintukan menerangkan, Rusman tengah menjalani pemeriksaan di ruangan Tipikor.

"Silakan cek di Tipikor," singkatnya. (B)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga