Viral, Kontroversi Pemenang MasterChef Season 11, Isu Rasisme hingga Kehadiran Ganjar Pranowo

Ahmad Badaruddin, telisik indonesia
Selasa, 28 November 2023
0 dilihat
Viral, Kontroversi Pemenang MasterChef Season 11, Isu Rasisme hingga Kehadiran Ganjar Pranowo
Episode Grand Final MasterChef Indonesia yang penuh kontroversi, mulai dari isu rasisme hingga kedatangan Ganjar Pranowo. Foto: Ig/@masterchefina

" MasterChef Indonesia (MCI) Season 11 diwarnai kontroversi di episode grand finalnya. Hal ini dibuktikan lewat tagar MCI 11 yang menjadi topik teratas di berbagai media sosial bahkan setelah beberapa hari penayangannya "

JAKARTA, TELISIK.ID - MasterChef Indonesia (MCI) Season 11 diwarnai kontroversi di episode grand finalnya. Hal ini dibuktikan lewat tagar MCI 11 yang menjadi topik teratas di berbagai media sosial bahkan setelah beberapa hari penayangannya.

Grand Final MCI 11 sendiri tayang di stasiun televisi RCTI pada Minggu (26/11/2023). Dalam episode terakhir ajang kontes memasak tersebut, Belinda Christina ditetapkan sebagai juara MCI 11 setelah berhasil mengungguli finalis lainnya, Kiki dengan selisih 10 poin.

Namun acara grand final Reality Show memasak tersebut diwarnai berbagai kontroversi, mulai dari pemenang yang dinilai ada unsut rasisme, hingga kehadiran Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan istri saat pemberian hadiah kepada para pemenang.

Baca Juga: Dikunjungi Capres Ganjar Pranowo, JK Harap Jokowi Jaga Netralitas di Pemilu 2024

Karena hal tersebut, banyak warganet menilai terdapat kecurangan dan rasisme dalam penentuan pemenang MCI 11. Tidak hanya itu, Grand Final MCI 11 juga dianggap sebagai panggung politik karena kehadiran Ganjar Pranowo jelang pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Banyak warganet yang menilai, Belinda tidak pantas menjadi pemenang MCI karena keterampilan memasaknya tidak lebih baik dari pada Kiki. Salah satu peristiwa yang menjadi dasar warganet berpendapat demikian adalah saat Belinda kesulitan memotong daging domba di kompetisi tersebut.

Selain kasus memotong daging tersebut, warganet juga turut menyoroti hidangan penutup yang disajikan Belinda saat ronde pertama. Menurut juri, rasa hidangan penutup Belinda mirip dengan klorofil dalam artian negatif.

Kedua kejanggalan tersebut menjadi bahan sejumlah warganet untuk mempertanyakan kemampuan memasak Belinda. Mereka juga mempertanyakan pihak MCI mengapa membuat Belinda keluar menjadi pemenang saat penampilannya di kontes tidak sebaik Kiki.

Selain itu, isu rasisme dan disk Junriminasi sosial juga mewarnai kemenangan Belinda sebagai juara MCI Season 11. Sejumlah warganet menduga, pihak MasterChef Indonesia memberikan penilaian yang tidak proposional kepada Kiki dan Belinda karena masalah ras dan status sosial.

Baca Juga: Sosok dan Harta Kekayaan Mahfud MD, Menkopolhukam yang Kini Cawapres Ganjar Pranowo

Belinda diketahui merupakan keturunan Tionghoa-Indonesia atau sering dikenal sebagai Chindo. Sementara itu, Kiki merupakan Indonesia keturunan Medan. Perbedaan etnis antara Belinda dan Kiki membuat banyak warganet menduga bahwa pihak MasterChef Indonesia membawa sentimen rasisme ke dalam kontesnya. Dugaan ini diperkuat dengan adanya fakta bahwa kontestan Chindo banyak memenangkan kejuaraan MasterChef Indonesia di musim-musim sebelumnya.

Kehadiran Ganjar Pranowo dan istrinya Siti Atiqoh untuk menyerahkan hadiah kepada para kontestan turut membuat heran warganet. Pasalnya, sulit menemukan urgensi Ganjar Pranowo untuk hadir di acara tersebut dan menyebabkan acara MCI Season 11 terkesan dijadikan panggung politik untuk Ganjar Pranowo.

“Emang boleh MasterChef se-politik ini? Emang boleh? BTW Kiki, for me you are the real winner of MasterChef Indonesia Season 11,” kritik pengguna akun X @trufflewaatree dikutip dari tirto.id. (C)

Penulis: Ahmad Badaruddin

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga