Ancam Wartawan, Wakil Ketua DPRD Buton Utara Kecam Kepala BKPSDM

Aris, telisik indonesia
Jumat, 14 Oktober 2022
0 dilihat
Ancam Wartawan, Wakil Ketua DPRD Buton Utara Kecam Kepala BKPSDM
Wakil Ketua DPRD Buton Utara, Ahmad Afif Darvin, kecam Kepala BKPSDM terkait ancam wartawa. Foto: Facebook

" Wakil Ketua DPRD Kabupaten Buton Utara, Ahmad Afif Darvin mengecam penyataan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Alimin yang diduga mengancam lima orang wartawan saat memintai konfirmasi soal ASN beristri lebih dari satu "

BUTON UTARA, TELISIK.ID - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Buton Utara, Ahmad Afif Darvin mengecam penyataan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Alimin yang diduga mengancam lima orang wartawan saat memintai konfirmasi soal ASN beristri lebih dari satu.

Afif menyebutkan, dengan kejadian yang dilakukan Kepala BKPSDM Alimin terhadap wartawan, mencerminkan bahwa dia bukan seorang ASN yang profesional.

Ia juga mempertanyakan mengapa kepala BKPSDM harus emosional saat dimintai komentarnya terkait ASN beristri lebih dari satu.

Baca Juga: Jalan Rusak di Jalur Keluar-Masuk Gerbang Tol Tanjung Morawa Bahayakan Pengendara

"Nah memang di sanalah kita harus mengadu mempertanyakan. Kalau memang belum ada aduan ya disampaikan baik-baik, jangan sampai dia sendiri dalam hal ini," ujar Afif, Jumat (14/10/2022).

Lanjut Afif, kalau mau emosi atau jadi preman maka jangan jadi Kepala BKPSDM.

"Kalau mau jadi preman ya preman, jangan jadi kelapa dinas," tambah Afif.

Ketua PDIP Buton Utara itu menambahkan, seharusnya pada saat kepala BKPSDM diwawancarai awak media, dia harus bersikap normatif, jangan mengancam wartawan.

"Dia panggil, jangan main ancam-ancam," ucapnya.

Afif juga mempertanyakan, kenapa foto Kepala BKPSDM tidak bisa dimuat di media massa.

"Kenapa memang dengan fotonya kalau dimuat? Memangnya dia siapa? Salah kah kalau dimuat fotonya? Atau memang dia takut dengan fotonya kalau tersebar? Dia siapa? Ada apa dengan dia biar fotonya?," tanya Afif keheranan.

Afif menjelaskan, seorang pejabat itu fotonya harus dipampang di mana-mana, karena Kepala BKSPDM adalah seorang pejabat kepala dinas.

Terkait ASN yang beristri lebih dari satu, Afif tidak menuduh siapa-siapa, tetapi dia meminta dengan tegas kepada Bupati Buton Utara, Ridwan Zakariah untuk segera membentuk tim pemeriksa terkait ASN beristri lebih dari satu supaya tidak menjadi polemik.

"Saya tidak menuduh siapa-siapa. Saya hanya meminta bupati untuk segera membentuk tim supaya ini tidak menjadi polemik," tegasnya.

Sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buton Utara, Alimin, menolak memberikan komentar terkait ASN di Buton Utara yang beristri lebih dari satu.

Saat dimintai tanggapannya terkait ASN yang beristri lebih dari satu, Alimin hanya balik bertanya.

"Untuk? Untuk apa?," tanya Alimin kepada sejumlah wartawan, sambil masuk ke mobil dinasnya, Jumat (14/10/2022).

Baca Juga: Pemda Muna Barat Bentuk Tim Pengawas Distribusi Migas

Bahkan dia juga mempertanyakan siapa yang mengadu soal ASN yang beristri lebih dari satu.

"Siapa yang mengadu? Ada yang mengadu nda? Ada yang mengadu tidak?," tanya Alimin dengan nada marah.

"Kita di sini prosesnya mengadu," katanya menjelaskan.

Parahnya lagi, Alimin mengancam wartawan untuk tidak menerbitkan fotonya.

"Awas (jika) kalian meng-upload foto saya," ancam Alimin sambil menghidupkan mesin mobil dinasnya dan meninggalkan wartawan. (B)

Penulis: Aris

Editor: Kardin

Baca Juga