Banyak di Sekitar Kita, Ini Resep Anti Nyamuk Alami

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Rabu, 21 Juni 2023
0 dilihat
Banyak di Sekitar Kita, Ini Resep Anti Nyamuk Alami
Pengusir nyamuk dari bahan alami lainnya bisa diracik dengan bahan minyak esensial rosemary, cuka apel dan larutan air. Foto: Repro Kompas.com

" Banyak orang yang tertarik mencoba mengusir nyamuk secara alami, karena cara ini dianggap lebih aman dan murah ketimbang membeli atau menggunakan obat anti nyamuk yang mengandung bahan kimia "

KENDARI, TELISIK.ID - Cairan atau lotion pengusir nyamuk yang dijual di pasaran biasanya mengandung bahan kimia yang menimbulkan efek samping di kulit seperti kering, gatal hingga iritasi pada orang dengan kondisi kulit tertentu.

Banyak orang yang tertarik mencoba untuk mengusir nyamuk secara alami, karena cara ini dianggap lebih aman dan murah ketimbang membeli atau menggunakan obat anti nyamuk yang mengandung bahan kimia yang dapat ditemukan di pasaran.

Berikut ini resep anti nyamuk alami seperti dilansir dari Kompas.com dan Rentokil.co.id:

1. Serei (Cymbopogon citratus)

Serei adalah tanaman dengan aroma wangi yang memiliki banyak kegunaan positif bagi manusia. Di Indonesia, serai seringkali dimanfaatkan sebagai bumbu dapur atau penyedap rasa alami untuk menjadikan hidangan semakin sedap.

Serei memancarkan aroma segar dan menenangkan ketika diekstraksi ke berbagai produk komersial seperti minyak esensial, parfum, aromaterapi dan lilin.

Sudah bukan rahasia umum lagi apabila serai dikenal sebagai tanaman pengusir nyamuk dan bahkan ketika diekstraksi, serai mengandung minyak alami atau citronella yang dikenal banyak orang di seluruh dunia sebagai bahan alami paling ampuh untuk masalah rumah banyak nyamuk.

Bahan:

Serai atau sereh (1 batang)

Minyak esensial (1 sendok makan)

Air panas (2 cup atau 473 ml)

Botol semprot berukuran kecil (kapasitas 250 ml)

Saringan

Baca Juga: Mengapa Nyamuk Suka Hisap Darah? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cara membuat:

1. Cuci dan potong batang serai menjadi bagian-bagian kecil. Masukkan serai yang sudah dipotong ke dalam blender dan blender sampai lembut.

2. Setelah serai lembut, tambahkan satu sendok makan minyak esensial dan tuangkan 1 cup air panas ke dalam blender. Tiriskan menggunakan saringan dan masukkan ke dalam botol semprot. Tambahkan sisa 1 cup air panas ke dalam botol semprot.

2. Peppermint dan minyak kelapa

Salah satu penolak nyamuk dari bahan alami yang paling efektif adalah minyak kelapa dan peppermint. Untuk membuatnya, campurkan 78 ml minyak kelapa dan 15 tetes minyak esensial peppermint ke dalam wadah. Aduk semuanya sampai merata dan simpan pada suhu kamar.

3. Minyak rosemary

Pengusir nyamuk dari bahan alami lainnya bisa diracik dengan bahan minyak esensial rosemary, cuka apel dan larutan air. Campurkan 60 ml cuka sari apel, 60 ml air bersih dan 40 tetes minyak esensial rosemary. Masukkan semua bahan ke dalam botol dan aduk sampai rata. Gunakan secukupnya pada kulit dengan menyemprot dan meratakannya di pada permukaan kulit.

4. Ampas kopi

Ampas kopi seringkali digunakan sebagai bahan alami yang digunakan untuk mengusir hama serangga di rumah seperti kecoa dan semut. Tapi, siapa sangka jika banyak orang yang juga memanfaatkan ampas kopi.

Seperti yang sudah disebutkan di atas, banyak serangga yang tidak menyukai bau kopi yang kuat dan nyamuk adalah salah satu di antara serangga-serangga tersebut. Ampas kopi memiliki aroma yang sangat kuat, dan bahkan lebih kuat ketika dibakar.

Baca Juga: Peneliti Ini Temukan Nyamuk Kebal Racun Insektisida

Banyak orang yang percaya jika aroma kuat dari ampas kopi yang dibakar dapat secara alami mengusir nyamuk. Membakar ampas kopi merupakan suatu usaha untuk memblokir nyamuk untuk melacak manusia dari emisi karbon dioksida yang dihembuskan secara alami, yang seringkali nyamuk gunakan sebagai sinyal ketika ingin menggigit manusia.

Bahan:

Ampas kopi bekas

Aluminium foil

Piring atau mangkuk kaca

Arang panas

Cara membuat:

1. Ambil ampas kopi bekas yang ada di dalam mesin pembuat kopi Anda. Pindahkan ke wadah sementara dan letakkan di tempat yang sejuk hingga ampas kopi benar-benar kering.

2. Setelah ampas kopi telah kering, masukkan ampas kopi ke dalam mangkuk atau piring kaca yang dialasi dengan aluminium foil (hindari menggunakan mangkuk atau piring plastik karena mudah terbakar). Nyalakan ampas kopi dengan menggunakan arang panas, diamkan hingga ampas kopi kering terbakar dan mengeluarkan asap. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga