Bupati Kolut: Al-Quran Sumber Inspirasi dan Ilmu Pengetahuan

Muh. Risal H, telisik indonesia
Kamis, 20 Februari 2020
0 dilihat
Bupati Kolut: Al-Quran Sumber Inspirasi dan Ilmu Pengetahuan
Bupati Kolaka Utara, Drs. H. Nur Rahman Umar, MH saat membuka MTQ ke-XIV tingkat Kabupaten Kolaka Utara. Foto: Muh. Risal/Telisik

" Keluhuran nilai-nilai ajaran Al-Qur'an sebagai pedoman dan pandangan hidup masyarakat perlu ditumbuhkembangkan melalui proses pendidikan baik formal maupun non formal termasuk di antaranya melalui kegiatan MTQ. Sehingga kegiatan MTQ tidak hanya disikapi sebagai kegiatan rutinitas seremonial semata, tetapi mampu menjadi momentum strategis yang mewarnai pelaksanaan pembangunan dan perilaku kehidupan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dengan nilai-nilai Al-Qur'an. "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - 
Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka Utara (Kolut) kembali menyelenggarakan kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-XIV tingkat kabupaten. Kegiatan yang telah berlangsung di Desa Latali, Kecamatan Pakue Tengah, sejak hari Sabtu (15/2 /2020) ini diikuti oleh 15 kecamatan se-Kabupaten Kolut. 

Bupati Kolaka Utara (Kolut), Drs. H. Nur Rahman Umar, MH berharap kegiatan MTQ kali ini mampu menciptakan nuansa religius dan memberi kesejukan batin bagi masyarakat serta menjadi ajang silaturahim sesama dalam mempererat rasa persaudaraan dan ikatan kebersamaan lintas etnis sesama warga Kolut.

Baca Juga : Ibu Kota Bombana Tercemari Sampah Plastik

Lebih lanjut Nur Rahman mengungkapkan, momen MTQ  selalu memiliki daya tarik bagi masyarakat. Mengingat acara keagamaan ini, selain menjadi media dakwah dan syiar agama yang efektif, juga secara nyata terbukti mampu menjadi daya dorong yang kuat dalam memacu percepatan pembangunan.

Selain itu, pasang H. Abbas ini juga menegaskan kalau Al-Qur'an sebagai sumber inspirasi dan Ilmu pengetahuan tidak akan pernah habis untuk dikaji dan digali.

"Keluhuran nilai-nilai ajaran Al-Qur'an sebagai pedoman dan pandangan hidup masyarakat perlu ditumbuhkembangkan melalui proses pendidikan baik formal maupun non formal termasuk di antaranya melalui kegiatan MTQ. Sehingga kegiatan MTQ tidak hanya disikapi sebagai kegiatan rutinitas seremonial semata, tetapi mampu menjadi momentum strategis yang mewarnai pelaksanaan pembangunan dan perilaku kehidupan masyarakat dalam kehidupan sehari-hari dengan nilai-nilai Al-Qur'an," kata Nur Rahman.

untuk diketahui, MTQ kali ini menyelenggarakan lomba antara lain, bintang vokalis, qasidah rebana, MHQ golongan 1, 5, 10, 20, dan 30 juz, tafsir bahasa Arab, Indonesia, dan Inggris, MQQ/tartil, MKQ (Khat Al-Qur'an), karya tulis ilmiah Al-Qur'an, dan fahm Al-Qur'an.

Baca Juga : BLK Kendari Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi

Kegiatan yang mengusung tema "Al-Qur'an sebagai sumber nilai untuk membangung jati diri bangsa yang berkarakter Islam demi terwujudnya Kolaka Utara Madani" ini dijadwalkan berlangsung selama 9 hari dan berakhir pada hari Sabtu (22/2/2020).

Reporter: Muh. Risal
Editor: Rani

Baca Juga