Empat CJH Bombana Tunda Lunasi Dana Haji

Hir Abrianto, telisik indonesia
Kamis, 04 Juni 2020
0 dilihat
Empat CJH Bombana Tunda Lunasi Dana Haji
Kostum jemaah haji Bombana. Foto: Hir Abrianto/Telisik

" Tahap pertama kuota kita sebanyak 83 orang, tapi tiga (3) tidak melunasi dan satu orang sakit. Jadi 4 Orang ini masuk daftar tunggu saja sampai siap melunasi. "

BOMBANA, TELISIK.ID - Kuota jemaah haji Kabupaten Bombana pada tahun 2020 sebanyak 83 orang. Berdasarkan data Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bombana, terdapat 79 orang telah melunasi BPIH sementara 3 Calon Jemaah Haji (CJH) memilih menunda dan satu lagi dalam keadaan sakit.

Kepala Kantor Kemenag Bombana, Jumaing, mengatakan bahwa puluhan  calon jemaah haji yang sudah melakukan pelunasan sesuai dengan kuota jemaah haji Bombana terdapat 92 orang, terdiri dari 79 pendaftar tahap satu (I) dan 13 pendaftar tahap dua (II).

"Tahap pertama kuota kita sebanyak 83 orang, tapi tiga (3) tidak melunasi dan satu orang sakit. Jadi 4 Orang ini masuk daftar tunggu saja sampai siap melunasi," ucapnya.

Baca juga: Pemerintah Potong Bansos Jadi Rp 300 Ribu

"Yang berhasil melakukan pelunasan biaya haji pada jemaah cadangan sampai dengan tanggal 4 Juni 2020 sekitar 92 orang dari tahapan I dan II," kata Jumaing kepada Telisik.id, Kamis (04/6/2020).

Jumaing menjelaskan, jemaah yang batal berangkat tahun 2020 tersebar di tiga zona wilayah yakni zona Rumbia 28 orang, zona Kabaena 15 Orang sementara 49 lainnya berasal dari zona Poleang.

Dari jumlah tersebut, calon jemaah haji dengan usia tertua adalah seorang wanita berusia 74 tahun dari Kelurahan Lameroro dan jemaah termuda Siti Khalidjah usia 26 tahun asal Kecamatan Rarowatu.

"Mudah-mudahan di tahun 2021 Arab Saudi sudah mengizinkan pelaksanaan ibadah haji sehingga jemaah haji yang mengantri di 2020 bisa diberangkatkan di tahun 2021 mendatang," pungkasnya.

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Haerani Hambal

Artikel Terkait
Baca Juga