Hasilkan SDM Unggul, Dikbud Canangkan Program Merdeka Belajar di SMK se-Sulawesi Tenggara

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Sabtu, 26 Agustus 2023
0 dilihat
Hasilkan SDM Unggul, Dikbud Canangkan Program Merdeka Belajar di SMK se-Sulawesi Tenggara
Peserta kegiatan yang diikuti oleh kepala sekolah dan wakil kepala sekolah SMK se-Sulawesi Tenggara yang digelar sejak Jumat-Minggu (27/8/2023) bertempat di Hotel Claro, Kota Kendari. Foto: Nur Khumairah/Telisik

" Guna menunjang program merdeka belajar, dan menyiapkan sumber daya manusia (SDM), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menggelar bimtek implementasi kurikulum merdeka (IKM) SMK tingkat Sulawesi Tenggara "

KENDARI, TELISIK.ID - Guna menunjang program merdeka belajar, dan menyiapkan sumber daya manusia (SDM), Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menggelar bimtek implementasi kurikulum merdeka (IKM) SMK tingkat Sulawesi Tenggara.

Mushowwirah Lestari selaku narasumber dan Wakil Kepala Sekolah SMKN 1 Kolaka menuturkan, bimtek IKM telah lama dinantikan seluruh wakil kepala sekolah SMK bidang kurikulum demi memperluas wawasan terkait implementasi kurikulum merdeka, agar dapat turut menyukseskan program merdeka belajar yang telah dicanangkan pemerintah.

Kegiatan itu bertujuan agar para wakil kepala sekolah mendapatkan gambaran jelas terkait rancangan kurikulum merdeka, sehingga mereka dapat memutuskan langkah awal yang dapat mereka lakukan guna menerapkan kurikulum tersebut di satuan pendidikan masing-masing. Selain itu diharapkan, setelah selesainya bimtek, seluruh wakil kepala sekolah memiliki bekal yang dapat dibagikan ke pendidik dan tenaga kependidikan di lingkup sekolah masing-masing.

Baca Juga: Gelar Fashion Show Kemerdekaan, Dikbud Sulawesi Tenggara: Untuk Perkenalkan Tenun

“Mudah-mudahan dengan adanya kegiatan bimtek Ini, teman-teman wakasek kurikulum se-Sulawesi Tenggara ini mendapat pencerahan dan seluruh tujuan diadakannya bimtek ini dapat tercapai,” bebernya usai membawakan materi, Sabtu (26/8/2023).

Ada banyak referensi yang bisa dipakai oleh para pendidik agar dapat mempelajari dan memahami konsep, tujuan dan implementasi kurikulum merdeka. Salah satunya dengan mengakses platform merdeka mengajar atau yang disingkat dengan PMM. Platform ini disediakan pemerintah sebagai sarana mengajar, belajar dan berkarya untuk para pendidik.

“Di dalam PMM ada fitur menu pelatihan mandiri, di mana para pendidik dapat belajar secara mandiri segala hal yang berkaitan dengan implementasi kurikulum merdeka,” pungkasnya.

Balai Penjamin Mutu Pendidikan Sulawesi Tenggara, Syahrin menuturkan, kegiatan itu membantu sekolah dalam merancang sebuah program tiap tahun harus bebasis data. Data yang mereka ambil berasal dari data raport pendidikan masing-masing.  

"Ini penting karena ketika mereka merancang sebuah program harus ada data valid, tidak diperkenankan membuat program tiba masa tiba akal," tuturnya.

Program tersebut ada di dalam merdeka belajar di antaranya IKM, perencanaan berbasis data, raport pendidikan, transisi PAUD-SD, dan sekolah inklusif yang terbungkus dalam kebijakan merdeka belajar.

"Tiap sekolah harus dilakukan dan Alhamdulillah, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sulawesi Tenggara ini punya inisiatif mengajak teman-teman wakil kepala sekolah untuk memperkenalkan rancangan berbasis data karena ini penting," tambahnya.

Ia berharap para kepala sekolah dan wakilnya bisa menindaklanjuti kegiatan tersebut, mendiskusikan, menganalisi dan membuat program berdasarkan skala prioritas.

Baca Juga: DAK Capai Rp 15 Miliar, Dikbud Muna Barat Fokus Bangun Sekolah

"Endingnya mereka membuat rencana kegiatan dan anggaran sekolah (RKAS) berbasis data dan itu menjadi sebuah dokumen. Setelah itu, dimasukkan dalam aplikasi yang disebut dengan istilah Arkas (aplikasi rencana kegiatan dan anggaran sekolah).

Sementara itu, Kepala Sekolah SMKN 7 Kolaka Timur, Jasman menuturkan program ini sangat baik dan lebih banyak implementasi dan mengarah ke siswa.

"Guru itu hanya sebagai fasilitator pembelajaran di kelas, dan siswa yang banyak dilibatkan untuk mencari apa yang dia butuhkan," tutupnya.

Kegiatan ini diikuti oleh kepala sekolah dan wakil kepala sekolah SMK se-Sulawesi Tenggara yang digelar sejak Jumat hingga Minggu (27/8/2023) bertempat di Hotel Claro, Kota Kendari. (A)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga