Ini Waktu Terbaik Menyiram Tanaman
Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Selasa, 13 Juni 2023
0 dilihat
Salah satu waktu yang baik menyiram tanaman adalah di pagi hari, saat udara masih sejuk. Hal ini memungkinkan air mengalir ke tanah dan mencapai akar tanaman, tanpa terlalu banyak air yang hilang akibat penguapan ke udara. Foto: Orami.co.id
" Menyiram tanaman ternyata memiliki waktu yang tepat, karena akan berdampak pada tanaman yang sehat dan produktif. Jadi, kapan waltu terbaik untuk menyiram mungkin pernah mendengar bahwa menyiram tanaman? "
KENDARI, TELISIK.ID - Menyiram tanaman ternyata memiliki waktu yang tepat, karena akan berdampak pada tanaman yang sehat dan produktif. Jadi, kapan waltu terbaik untuk menyiram mungkin pernah mendengar bahwa menyiram tanaman?
Melansir Kompas.com dan Orami.co.id, berikut waktu yang baik untuk menyiram tanaman:
1. Pagi hari
Waktu yang baik menyiram tanaman adalah di pagi hari, saat udara masih sejuk. Hal ini memungkinkan air mengalir ke tanah dan mencapai akar tanaman tanpa terlalu banyak air yang hilang akibat penguapan ke udara. Jika melakukan waktu menyiram tanaman di pagi hari, juga membuat air tersedia untuk tanaman sepanjang hari.
Menyiram tanaman di pagi hari adalah yang terbaik karena memberi waktu bagi embun untuk menguap dari daun sebelum malam. Pagi hari juga berarti suhu yang lebih sejuk selama hari-hari panas.
Baca Juga: Kenali Efek Samping Antibiotik, Bisa Sebabkan Penyakit Ginjal
Tanah harus mendapatkan sekitar satu inci air per minggu, dan sebaiknya tidak melakukan ini semua dalam satu hari. Setiap hari adalah hal yang baik kecuali ada hujan lebat.
Penyiraman di pagi hari juga merupakan ide yang bagus selama cuaca panas karena jika tanaman mulai terkulai, dosis awal air akan membantu tanaman menahan panas di siang hari.
Jika Anda tidak bisa menyiram di pagi hari, cobalah menyiram di malam hari. Sebaiknya jangan menyiram di tengah hari, karena air akan lebih cepat menguap. Pada hari yang panas, kombinasi panas dan kelembapan tengah hari itu dapat menyebabkan tanaman semakin terkulai.
Tetapi jika Anda sama sekali tidak punya waktu untuk menyiram, menyiram di tengah hari lebih baik daripada tidak ada air sama sekali.
2. Sore hari
Jika memilih waktu menyiram tanaman di sore hari, masih ada cukup sinar matahari yang tersisa untuk mengeringkan tanaman sedikit sebelum malam hari.
Baca Juga: Cara Cepat Hilangkan Noda Permen Karet di Pakaian
Waktu menyiram tanaman di sore hari juga mengurangi penguapan, sehingga siraman air tersebut dapat terserap masuk ke dalam tanaman. Waktu yang baik menyiram tanaman di sore hari memiliki kondisi yang cenderung lebih dingin.
Namun, jika ingin dilakukan di sore hari, pastikan daunnya cukup kering sebelum malam tiba. Ini karena daun yang lembap di malam hari memicu masalah seperti jamur, embun tepung atau jamur jelaga, yang dapat membahayakan tanaman.
Sementara itu, menyiram tanaman di siang hari yang panas bukan ide yang baik. Sebab, banyak air yang hilang melalui penguapan dari permukaan tanah. (C)
Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS