Kepala Desa Lapandewa Berganti, Sekda Tegaskan Jangan Ada Kisruh dengan Aparat Desa

Rina Gayatri, telisik indonesia
Selasa, 19 September 2023
0 dilihat
Kepala Desa Lapandewa Berganti, Sekda Tegaskan Jangan Ada Kisruh dengan Aparat Desa
Bupati Buton Utara yang diwakili Sekretaris Daerah, Muhammad Hardhy Muslim melantik Suhuniy menjadi Pj Kepala Desa Lapandewa, Kecamatan Kulisusu Barat. Foto: Rina Gayatri/Telisik

" Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buton Utara, Mohammad Hardhy Muslim mengatakan, seorang kepala desa yang merupakan ujung tombak pemerintah daerah harus mampu menciptakan suasana yang aman dan kondusif di tengah masyarakatnya "

BUTON UTARA, TELISIK.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Buton Utara, Mohammad Hardhy Muslim mengatakan, seorang kepala desa yang merupakan ujung tombak pemerintah daerah harus mampu menciptakan suasana yang aman dan kondusif di tengah masyarakatnya.

Pernyataan tersebut disampikan Sekda Buton Utara dalam pidatonya usai melantik Suhuniy sebagai Penjabat (Pj) Kepala Desa Lapandewa, Kecamatan Kulisusu Barat di kantor desa, Selasa (19/9/2023).

Menurut Sekda, selaku Aparatur Sipil Negara (ASN), Pj kepala desa yang dilantik adalah merupakan tugas tambahan untuk mengisi kekosongan jabatan kepala desa sebelumnya, yakni Muh Ashar, yang meninggal dunia beberapa bulan lalu.

Dikatakan, tugas kepala desa adalah menjalankan roda pemerintahan, pembangunan dan pelayanan sosial kemasyarakatan. Dalam pelayanan sosial kemasyarakatan tersebut, seorang kepala desa dituntut agar mampu merangkul dan bekerjasama dengan seluruh elemen organisasi kemasyarakatan yang ada di desa.

Baca Juga: Pemda Buton Utara Terus Genjot Percepatan Penurunan Stunting

Dengan pola atau pendekatan itulah, sehingga dapat tercipta suasana yang aman dan kondusif di tengah-tengah masyarakat. Hal tersebut sangat diharapakan oleh masyarakat diera keterbukaan seperti sekarang ini.

"Saya tidak mau dengar dan tidak mau ketahui kalau ada kekisruhan di desa akibat ketidakmampuan kepala desa mengatasi masalahnya di desa," tegas Sekda.

Selain itu, kata Sekda yang juga mantan Camat Kulisusu Utara dan Kepala Inspektorat di periode pertama bupati Ridwan Zakariah tersebut, kepala desa tidak boleh jalan sendiri tetapi harus berkoordinasi dan konsultasi dengan camat dalam urusan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan sosial kemasyarakatan.

"Camat adalah atasan langsung kepala desa, sehingga wajib hukumnya untuk melakukan koodinasi dengan camat dalam urusan pemerintahan di desa, termasuk pergantian aparat jika ada yang memungkinkan untuk diganti," tegas Hardhy Muslim.

Di akhir sambutannya, Sekda mengatakan,  koordinasi adalah hal yang sangat penting dalam urusan pemerintahan desa. Kemudian kepala desa tidak boleh jalan sendiri dan harus bekerja sesuai aturan dan perundangan-udangan yang berlaku sehingga diakhir jabatan nanti meninggalkan kesan yang bagus serta terhindar dari masalah hukum.

Sebagai Pj Kades Lapandewa yang baru dilantik, Suhuniy mengaku, akan mengemban tugas dan amanat dalam melayani masyarakat dengan maksimal.

"Saya akan terus belajar dari para senior dalam melakukan tugas yang baik sebagai kepala desa sesuai sumpah dan janji yang sudah diucapkan. Program yang sudah baik akan saya lanjutkan demi kesejahteraan masyarakat,” ucap Suhuniy saat ditemui awak media beberapa saat usai pelantikan.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Moh Amaluddin Mokhram, berharap Pj kepala desa Lapandewa yang baru sudah langsung melaksanakan tugas dan fungsinya, sehingga proses pemerintahan dan pelayanan masyarakat akan berjalan kembali seperti biasa.

"Bagi kami, selaku instansi pembina pemerintahan desa momen pelantikan ini adalah hal yang melegakan karena pada akhirnya Desa Lapandewa memiliki penjabat kepala desa setelah kehilangan kepala desa sebelumnya karena meninggal dunia bulan yang lalu," ungkap Amaluddin.

Baca Juga: Upaya DPPKB Buton Utara Tekan Stunting dengan Mini Lokakarya

Lanjutnya, hal yang pertama disampaikan setelah pelantikan agar Suhuniy aktif berkantor, segera lakukan konsolidasi internal di dalam kantornya, ke masyarakat dan koordinasi ke camat dan instansi terkait lainnya, termasuk DPMD berkaitan dengan tugas barunya.

"Mengingat tahun anggaran sudah mendekati penghujung, agar kepala desa segera konsentrasi menyelesaikan program kegiatan dan pertanggungjawaban realisasi APBDes dengan baik dan tepat waktu," pungkas Amaluddin.

Dalam agenda pelantikan itu, Sekda didampingi oleh Asisten ekonomi dan pembangunan Setda Butur Sahrun Akri,  Kepala Dinas PMD Moh Amaluddin Mokhram, Camat Kulbar, Roman, Kapolsek Iptu Anwar, Kabag Pemerintahan La Muda,  Kabag pembangunan Garni, Kabag umunm Asrif Atmin dan sejumlah staf pemerintah kecamatan dan aparat Pemerintah Desa Lapandewa. (A-Adv)

Penulis: Rina Gayatri

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga