Kukuhkan Tim Pemenangan di Pilgub Sultra, Lukman Abunawas - La Ode Ida Bertambah Dukungan 2 Partai

Erni Yanti, telisik indonesia
Senin, 29 Juli 2024
0 dilihat
Kukuhkan Tim Pemenangan di Pilgub Sultra, Lukman Abunawas - La Ode Ida Bertambah Dukungan 2 Partai
Bakal Calon Gubernur Sulawesi Tenggara bersama Tim Pemenangan Sultra (TPS) Kendari. Foto: Erni Yanti/Telisik

" Bakal Calon Pasangan Lukman Abunawas - La Ode pada Pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara kembali mendapat dukungan dari dua partai "

KENDARI, TELISIK.ID - Bakal Calon Pasangan Lukman Abunawas - La Ode pada Pemilihan Gubernur Sulawesi Tenggara kembali mendapat dukungan dari dua partai.

Hal ini diungkapkan Lukman Abunawas saat mengukuhkan Tim Pemenangan Sultra (TPS) di Kendari, Minggu (28/7/2024).

Lukman Abunawas mengatakan, pihaknya sudah berkomunikasi dengan Partai Perindo untuk mendukung pada Pilkada 2024.

"Jadi untuk tambahan partai, saya sudah dihubungi dari Sekjen Perindo, Gelora juga," kata Lukman Abunawas.

Sementara tim yang sudah terbentuk itu, akan semakin disolidkan dan dikuatkan agar kemenangan dapat diraih.

Baca Juga: Lukman Abunawas Unggul Jadi Bacagub Sultra Tertinggi Populasi di Survei LSI

"Dengan tim yang sudah terbentuk di beberapa kabupaten dan kota ini, kami nanti akan deklarasi Minggu depan kalau pak La Ode Ida ke Kendari, kan lebih besar dukungan dari masyarakat," ungkapnya.

Dengan visi dan misi yang telah dibuat, Lukman Abunawas bersama La Ode Ida berharap ini akan memberikan penguatan dan kesejahteraan masyarakat di seluruh kabupaten/kota.

Ketua TPS Lukman Abunawas dan La Ode Ida, Hj Gunartin menyampaikan, setelah pengukuhan kerja-kerja tim akan dikuatkan, apalagi pemilihan tinggal hitungan hari.

Baca Juga: Komunitas Masyarakat Maluku Sultra Dukung Bapaslon Lukman Abunawas-La Ode Ida

"Jadi betul-betul kita harus kerjasama teman-teman, apalagi sudah di kukuhkan. Yang paling dibutuhkan kerjasama tim supaya kita bisa memenangkan beliau," ucap Gunartin.

Ia menyampaikan, penguatan tim juga bertambah dengan pendukungnya saat pemilihan legislatif yang masih berkomitmen, sehingga kerja-kerja tim dalam memenangkan Lukman Abunawas bisa kokoh.

"Sekitar 75 persen tim saya di Pileg masih membantu saya di Pilgub ini,  kita punya kegiatan akan terus berlanjut karena kita tidak bisa lagi bersantai-santai," ucapnya. (B-Adv)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga